Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hari Pertama Penayangan, Film Gundala Raih 174.013 Penonton

Kompas.com - 30/08/2019, 18:09 WIB

JAKARTA, KOMPAS.comFilm Gundala yang dinanti-nanti penggemar jagoan Bumilangit sudah tayang perdana di jaringan bioskop Tanah Air pada Kamis (29/8/2019).

Di hari pertama penayangannya, film Gundala sudah ditonton sebanyak 174.013 penonton. 

Hal ini diketahui dari unggahan sutradara Gundala, Joko Anwar, dalam akun Instagram-nya @jokoanwar

"Deg-degan karena saya dan produser tahu Gundala film pembuka genre baru. Ternyata, alhamdulillah, penonton hari pertama di atas target. Makasih teman-teman. Makasih dari kami semua," kata Joko Anwar seperti dikutip Kompas.com, Jumat (30/8/2019).

Baca juga: (REVIEW) Gundala: Bicara Patriot dan Gerbang Pembuka Jagat Bumilangit

Film Gundala diadaptasi dari komik Gundala Putra Petir karya Harya Suraminata (Hasmi) yang rilis pada 1969.

Gundala menjadi pintu yang membuka jagad garis kehidupan para pahlawan lokal yang dikenal dengan sebutan Jagad Sinema Bumi Langit.

Film Gundala menceritakan tentang Sancaka alias Gundala (Abimana Aryasatya) yang menjalani hidup tanpa orangtuanya.

Baca juga: Baru Tiba dari Amerika, Raline Shah Langsung Tonton Gundala

Tumbuh besar, Sancaka melihat keadaan kota semakin buruk dan ketidakadilan berkecamuk di seluruh negeri.

Sancaka harus memutuskan apakah harus tetap hidup menjaga dirinya sendiri atau bangkit menjadi pahlawan mereka yang tertindas.

Film Gundala garapan rumah produksi Screenplay Pictures dan Bumilangit Studio itu tayang perdana di jaringan bioskop Tanah air pada 29 Agustus 2019.

Baca juga: Usai Gundala, Sri Asih yang Diperankan Pevita Rencananya Tayang 2020

Berdurasi 123 menit, film Gundala menjanjikan pengalaman berbeda menyaksikan film superhero.

Film produksi Screenplay Films dan Legacy Pictures itu dibintangi deretan nama aktor papan atas seperti Abimana Aryasatya, Tara Basro, Bront Palarae, Rio Dewanto, Lukman Sardi, Cecep Arif Rahman, Hannah Al Rasyid, dan Marissa Anita. 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+


27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+