Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Salam Perpisahan Boy William kepada Adiknya, Raymond Hartanto

Kompas.com - 14/09/2019, 12:16 WIB
Dian Reinis Kumampung,
Kistyarini

Tim Redaksi

"Tuhan memanggilmu karena kamu adalah yang terbaik di antara kita dan dunia ini tidak bisa memberi yang lebih baik kepadanya," tulis Boy dalam bahasa Inggris.

"Aku akan bekerja keras seperti kamu. Aku bangga padamu. Kamu akan selalu bersama kami," lanjut pembawa acara tersebut.

Baca juga: Berurai Air Mata, Boy William Minta Kesalahan Adiknya Dimaafkan

Kronologi

Raymond Hartanto mengalami kecelakaan tunggal di Jalan Kaliurang, tepatnya di dusun Banteng Hargobinangun, Pakem, Sleman.

Seperti dilansir Tribun Jogja, Kapolsek Pakem Kompol Haryanta mengatakan kecelakaan tersebut terjadi pada pukul 23.00. Saat itu korban yakni Raymond mengendarai sepeda motor Honda CBR 250 RR.

"Korban melaju dari arah utara (Kaliurang) menuju selatan (Pakem) dengan kecepatan tinggi sesampai di TKP korban tidak bisa mengendalikan laju sepeda motornya dan menabrak tembok rumah warga," jelas Haryanta saat dikonfirmasi, Kamis (12/9/2019).

Karena kerasnya hantaman, Raymond terjatuh dari motornya dan mengalami luka-luka yang cukup parah.

"Korban mengalami luka cukup parah di kepala, tangan daan kaki kirinya juga patah," imbuhnya.

Setelah mendapat laporan warga, petugas kepolisian mengevakuasi Raymond dan di bawa ke RS Panti Nugroho Pakem.

Baca juga: Kronologi Kecelakaan yang Tewaskan Adik Boy William

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com