JAKARTA, KOMPAS.com - Peristiwa penusukan yang terjadi terhadap Menko Polhukam Wiranto mengejutkan banyak orang, termasuk artis peran Rano Karno.
Wiranto ditusuk orang tak dikenal setelah meresmikan universitas baru di Pandeglang, Banten, Kamis (10/10/2019).
Rano Karno yang merupakan anggota DPR RI dari Dapil Banten III ini tak menyangka peristiwa tersebut menimpa Wiranto.
"Kaget (dengar kabar penusukan Wiranto), jujur saya kaget, begitu lihat ada orang kirim berita itu (penusukan Wiranto) ke saya, saya kaget. Langsung saya cari beritanya, langsung lihat dan ternyata sudah ada di YouTube, cepat sekali," ucap Rano Karno kepada Kompas.com via telepon, Kamis (10/10/2019).
Baca juga: Wiranto Ditusuk, Christine Hakim: Semoga Negara Tetap Aman dan Tentram
Setelah mendengar kabar penusukan Wiranto, Rano Karno saat yang juga mantan Gubernur Banten ini terus memantau perkembangannya dari pemberitaan media.
"Iya saya nih lagi nonton TV, kaget juga saya dengarnya, prihatin juga saya sampai peristiwa ini terjadi," ucap Rano Karno.
Rano meminta semua pihak untuk bisa waspada mengantisipasi hal-hal tak terduga seperti ini.
"Ya artinya kalau melihat peristiwa ini bisa terjadi di mana saja, enggak cuma di Banten," ucapnya.
Baca juga: Penusuk Wiranto Terpapar Radikalisme ISIS, Polri Dalami Kaitan dengan JAD
Rano berharap Wiranto tak mengalami luka serius dan lekas pulih.
"(kabar terbaru) Pak Wiranto sudah dibawa ke UGD, sudah setengah jam yang lalu pakai helikopter, mudah-mudahan Pak Wiranto enggak apa-apa," imbuh Rano Karno.
Diberitakan, Wiranto ditusuk orang tak dikenal. Pelaku terdiri dari seorang laki-laki dan seorang perempuan. Atas peristiwa ini, Wiranto mengalami dua luka tusuk pada bagian perut.
Wiranto langsung mendapat penanganan di RSUD Berkah, Pandeglang, Banten dan segera dirujuk ke RSPAD Gatot Subroto, Jakarta.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.