Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soal Gugatan Rp 2 Miliar, Baim Wong dan Astrid Sepakat Berdamai

Kompas.com - 23/10/2019, 14:23 WIB
Ira Gita Natalia Sembiring,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

BOGOR, KOMPAS.com - Artis peran Baim Wong dan Astrid dari manajemen artis QQ Production sepakat untuk berdamai setelah melakukan mediasi di Pengadilan Negeri Kota Bogor, Rabu (23/10/2019).

Astrid diketahui menggugat Baim secara perdata sebesar Rp 2 miliar karena Baim dinilai melanggar kesepakatan berkait kerja sama dengan QQ Production.

"Alhamdulillah semua baik-baik aja dan pada dasarnya Baim orang yang enggak suka konflik, sama dengan saya, kami hari ini bismillah damai," kata Astrid.

"Kalau saya pribadi, saya senang ya tadi, selama beberapa bulan ini, kami memang menanyakan satu hal, terkadang kalau enggak ketemu itu susah untuk cari kata kesepakatan dan musyawarah ya," timpal Baim.

Baca juga: Rahasia Marshanda dan Baim Wong Tetap Akur meski Putus Cinta

Baim menuturkan, kedua belah pihak telah saling memaafkan dan sepakat untuk menutup kasus tersebut.

"Enggak ada yang perlu dibayarkan sama sekali. Berbesar hati Mba Astrid memaafkan saya," ucap Baim.

"Untungnya tadi kami ketemu dan ada kata musyawarah untuk berdamai dan tidak ada syarat. Alhamdulillah, makasih Mbak Astrid sudah berdamai," sambungnya.

Baca juga: Raffi Ahmad: Gila! Karena Harus ke Baim Wong, Aku Tinggalin Mobilku yang Terbakar

Diberitakan sebelumnya, akan Selain digugat perdata, Astrid juga melaporkan Baim Wong dan pesinetron Lucky Perdana (33) ke Polda Metro Jaya atas dugaan melakukan tindak penipuan.

Dalam laporan bernomor LP/2688/V/2019/PMJ/Dit. Reskrimum, tertanggal 2 Mei 2019 itu Baim dan Lucky disebut merugikan secara imateril dan materil sebesar Rp 100 juta.

Nama Baim akan dicabut dari gugatan tersebut. Sementara Lucky Perdana, baru akan menjalani mediasi dengan Astrid pada Rabu pekan depan.

Baca juga: Jalani Sidang Mediasi Gugatan Rp 2 Miliar, Baim Wong Gaet Hotma Sitompul

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com