JAKARTA, KOMPAS.com - Arini kembali! Sosok perempuan misterius dari Love Inc itu akhirnya muncul lagi setelah ia meninggalkan Richard (Gading Marten) begitu saja di Love For Sale pertama.
Tayang bersamaan dengan momen Halloween pada hari ini, 31 Oktober 2019, Love For Sale 2 tak lagi tentang Richard dan Arini.
Baca juga: Hempaskan Richard di Love For Sale, Arini dan Adipati Trending Twitter
Kisahnya kali ini tentang Indra Tauhid alias Ican (Adipati Dolken), pria berusia 33 tahun, yang didesak untuk segera menikah oleh ibunya, Rosmaida (Ratna Riantiarno).
Namun, Ican belum menganggap menikah sebagai prioritas hidupnya. Perbedaan keinginan itu seringkali memicu adu mulut antara Ican dan ibunya.
Sampai suatu hari, Ican merasa perdebatan dengan ibundanya itu perlu disudahi.
Baca juga: Della Dartyan Dijuluki Wanita Horor gara-gara Love For Sale
Ican lalu membuka aplikasi kontak jodoh bernama Love Inc dan memesan calon menantu palsu, Arini (Della Dartyan).
Love For Sale 2 kembali disutradarai oleh Andibachtiar Yusuf yang sekaligus ikut menulis naskahnya bersama M Irfan Ramli.
Selain Della dan Adipati, film produksi Visinema Pictures ini juga akan dibintangi oleh Ariyo Wahab, Bastian Steel, Egi Fedly, Yayu Unru, Putri Ayudya, dan Taskya Namya.
Baca juga: Love For Sale 2 Tak Lanjutkan Kisah Richard yang Ditinggal Arini, Mengapa?
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.