Berkat bantalan kaki itu, Kuma dapat menahan segala macam serangan fisik bahkan dengan kecepatan cahaya sekalipun.
Kuma dapat menggunakan cakarnya untuk menyerang dengan memukul mundur targetnya.
Selain itu, kekuatan memukul mundurnya juga membuat sang target terkena kekuatan yang sangat besar layaknya sebuah kekuatan meriam.
Berkat kemampuan buah Iblis-nya, Kuma dapat membuat sebuah gelombang kejut mirip meriam yang ia ciptakan berkat teknik pengusiran udara.
Saat gelombang itu diluncurkan, teknik itu memiliki daya ledak yang begitu besar sampai-sampai dapat menghancurkan seisi pulau.
Tak hanya kemampuannya dalam bertarung, Kuma juga dapat mengirimkan seseorang menuju lokasi yang ia kehendaki.
Korban kemampuan ini terbungkus dalam gelembung kaki yang melindungi mereka dari setiap hambatan yang menghalangi tujuan pilihan Kuma.
Kuma juga dapat mengusir semua rasa sakit, cedera, hingga kelelahan dari tubuhnya dengan sekejap.
Ia bahkan mampu menyembuhkan orang lain meski mereka mengalami tingkat kerusakan yang sangat parah.
Begitu rasa sakit itu dikeluarkan dari tubuh orang tersebut, ia berbentuk gelembung berbentuk kaki.
Jika kerusakan yang dihilangkan semakin besar, maka semakin besar pula gelembungnya.