Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Film yang Dibintangi Bunga Citra Lestari

Kompas.com - 15/01/2024, 11:57 WIB
Cynthia Lova,
Kistyarini

Tim Redaksi

Mereka menjadi dekat selama menjalani hubungan. Apalagi mereka ternyata bernasib sama dalam urusan cinta.

Di saat mereka berdua siap menjalani lembaran baru, mantan calon istri Fredo, Mae (Marsha Milan Londoh) datang ke Bali dan kembali menawarkan cinta.

3. Habibie & Ainun (2012)

Habibie & Ainun adalah film drama biografi dari Presiden Ketiga Republik Indonesia Bacharuddin Jusuf habibie.

Habibie & Ainun mengisahkan Rudy Habibie (Reza Rahadian), seorang ahli pesawat terbang yang punya mimpi besar.

Dalam film itu BCL berperan sebagai Ainun, perempuan yang akhirnya menikah dengan Rudy Habibie.

4. Jilbab Traveler: Love Sparks In Korea (2016)

Jilbab Traveler: Love Sparks In Korea mengisahkan tentang Rania Samudra (Bunga Citra Lestari), seorang penulis berusia 24 tahun yang gemar traveling. Rania dijuluki Jilbab Traveler oleh pembacanya.

Ketika ayahnya sakit, Rania memutuskan pulang. Namun sang ayah malah memberikan misi pada Rania mengunjungi Baluran, alam yang di timur pulau Jawa. Di tempat itulah ayah dan ibunya menemukan cinta.

Di sana, Rania bertemu dengan Hyun Geun (Morgan Oey), fotografer asal Korea. Hyun Geun ditemani sahabatnya, Alvin (Ringgo Agus), berhasil memaksa Rania untuk memandu mereka ke Kawah Ijen.

Namun Tetapi keputusan itu membuat Rania kehilangan momen terpenting bersama ayahnya. Perasaan menyesal mendorong Rania berhenti menjelajah dunia.

Rania akhirnya dijodohkan dengan Ilhan (Giring Ganesha). Kebaikan hati dan perhatian Ilhan membuat Rania yakin dia akan menerima cinta Ilhan.

5. 3 Srikandi (2016)

3 Srikandi adalah film biopik yang mengisahkan tentang tiga atlet panahan asal Indonesia yang berhasil meraih medali perak pertama di ajang Olimpiade Seoul 1988.

Dalam 3 Srikandi, BCL berperan sebagai atlet pahanan Nurfitriyana. Film ini juga dibintangi Chelsea Island yang memerankan Lilies Handayani dan Tara Basro sebagai Kusumawardhani.

Sementara itu Reza Rahadian memerankan Donald Pandiangan, atlet panahan legendaris yang mendapat julukan "Robin Hood Indonesia".

Film 3 Srikandi menceritakan perjuangan ketiga atlet panahan tersebut bersama sang pelatih hingga akhirnya mencetak sejarah di Olimpiade Seoul 1988.

6. Moon Cake Story (2017)

Moon Cake Story mengisahkan tentang David (Morgan Oey), seorang pengusaha muda yang sukses.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com