Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Agustus, Melly Goeslaw Akan Gelar Gasspol

Kompas.com - 30/06/2015, 01:51 WIB
Thalia Shelyndra Wendranirsa

Penulis

TANGERANG SELATAN, KOMPAS.com -- Gabungan Artis dan Seniman Sunda (GASS) yang diketuai oleh Melly Goeslaw, berencana untuk menggelar konser Kampung GASS, di Sabuga, Bandung pada 19 Agustus 2015 mendatang.

"Di tahun kelima ini memang kalau misalnya ada acara-acara, hasil uangnya dikumpulkan di kasnya GASS, kalau ada yang perlu kita keluarkan. Karena sudah tahun ke lima makanya kayaknya kami harus melakukan lagi kegiatan yang mana kegiatan itu tidak hanya untuk mengumpulkan dana, tapi mengumpulkan kami. Jadi insya Allah tanggal 19 Agustus ini kami akan mengadakan Konser Kampung GASS yang dulu lima tahun lalu pernah bikin konser Kampung GASS 1, sekarang konser Kampung GASS 2. Nama tagline-nya," tutur Melly saat dijumpai di kediamannya di Taman Puri Bintaro, Bintaro, Tangerang Selatan, Sabtu (27/5/2014).

Rencananya tak hanya konser saja yang menjadi suguhan Kampung GASS 2. "Itu dari pagi sampai malem. Ada bazzar, ada konser musik, dari tradisional, rock, jazz, pop, semua. bazzar juga melibatkan semua elemen yg mengandung unsur Sunda. Kalau makanan ada surabi, cwan ki, yang memang kaya dari Tanah Sunda," kata Melly.

GASS awalnya merupakan sebuah komunitas yang kerap melakukan kegiatan sosial. "kami biasanya memang berkumpul bahu-membahu melakukan kegiatan baksos. Sebenernya tujuan utama kami untuk membantu meringankan beban seniman-seniman yang sudah sepuh, yang lagi sakit, yang sudah tidak produktif yang memerlukan bantuan dana atau ada yang meninggal dan lain sebagainya. Tapi kemudian berkembang menjadi juga kegiatan baksos yang melebar ke bencana alam, ke anak-anak korban kanker, pokoknya banyaklah. Tidak hanya sekadar untuk kegiatan kumpul-kumpul dan baksos seniman," ujar Melly menjelaskan komunitas yang beranggota beberapa selebriti kenamaan Indonesia, antara lain Dewi Gita, Armand Maulana, Ferry Maryadi, Vina Panduwinata, dan lain-lain.

Konser GASS yang akan diadakan pada Agustus medatang merupakan konser kedua yang diadakan setelah konser perdana mereka lima tahun lalu yang bertepatan dengan ulang tahun ke-200 Kota Bandung. Ketika itu konser GASS pertama dimeriahkan oleh Ahmad Albar, Rossa, Kahitna, dan The Changcuters.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com