Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sandra Dewi Manfaatkan Sisa Waktunya untuk Babymoon

Kompas.com - 30/08/2017, 20:31 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com -- Tinggal beberapa bulan lagi, artis peran Sandra Dewi akan melahirkan anak pertamanya.

Ketika itu tiba, otomatis waktu istri Harvey Moeis ini akan banyak tersita. Karena itu, Sandra Dewi dan sang suami memutuskan untuk berlibur sejenak bersama calon bayi mereka sebelum lahir alias babymoon.

"Suami memutuskan untuk ngajak aku babymoon. Pacaran berdua sebelum anak keluar (lahir)," ujar Sandra Dewi di Studio TransTV, Mampang, Jakarta Selatan, Rabu (30/8/2017).

"Karena kalau anaknya sudah keluar, kan pasti banyak kerjaan, ASI dua jam sekali. Jadi ya aku pengin nikmati dulu masa-masa pacaran berdua sama suami ya, sama mantan pacar hehehe, ke luar negeri," tambahnya.

[Baca juga: Sandra Dewi Umumkan Kehamilan Lewat Instagram]

 

Mereka berencana berlibur ke Melbourne, Australia, selama dua pekan. Pasalnya, Sandra hanya punya waktu bepergian sebelum usia kandungannya menginjak delapan bulan.

"Sekarang udah enam bulan. Sampai 8,5 bulan (diperbolehkan naik pesawat) batasnya, sampai 34 minggu. Pulang-pulang nanti udah tujuh bulan. Senang banget," kata Sandra sambil tersenyum.

Rencana keberangkatannya itu sudah ia konsultasikan dengan dokter kandungannya. Sehingga, Sandra dan suami bisa lebih tenang menikmati liburan mereka nanti.

"Dia cuma bilang, kasih vitamin, karena kalau kebanyakan jalan biasanya kram jadi harus minum vitamin. Tapi kalau enggak kram, ya enggak apa-apa. Intinya dokter aku bilang Ibu hamil itu harus happy, karena kalau ibunya happy , baby-nya juga happy. Jadi jangan stres gitu," ujar Sandra.

[Baca juga: Sandra Dewi: Kalau Punya Anak, Mungkin Saya Sudah Memiliki Segalanya]

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau