JAKARTA, KOMPAS.com -- Nama penyanyi Syahrini kembali menjadi perbincangan. Setelah soal First Travel, sekarang publik lagi-lagi heboh karena kabar tarif endorsement Syahrini yang mencapai Rp 100 juta.
Ditemui di sela-sela menghadiri sebuah acara di Ritz Carlton Pacific Place, SCBD, Jakarta Selatan, Rabu (18/10/2017) malam, pelantun "Cetar" itu memberi penjelasan.
"Itu bercandaan kami saja berdua. Masa dijadiin meme? Aku baru tahu. Aku belum lihat, lihat dong," ujar Syahrini dengan gaya 'manjanya'.
Mulanya ia berniat mempromosikan lini hijab adik sekaligus manajernya, Aisyahrani. Syahrini pun membuat video yang isinya perbincangannya dengan sang adik.
"Dia selalu suruh promosiin kerudungnya, hijabnya SYH, lalu saya bilang 'tidak mau, Anda belum bayar saya Rp 100 juta. Enak saja'. Tapi itu becandaan," ucapnya.
[Baca juga: 10 Lagi Korban Fisrt Travel Akan Dibiayai Syahrini Beribadah Umrah]
Aisyahrani yang berada di sampingnya menimpali bahwa Syahrini saja tak pernah menerima endorsement dan menetapkan tarif.
Sebaliknya, ada pihak yang pernah menawarkan kerja sama endorsement dengan tarif hingga Rp 100 juta
"Endorse tuh sudah ada yang mau di angka segitu loh. Tapi Syahrini kan enggak terima endorse. Kalian bisa lihat Instagram-nya. Sekarang aku kan punya hijab nih...," ujar Aisyahrani.
"Anda belum bayar saya mbak Rp 100 juta," timpal Syahrini tiba-tiba.
"Nah dia suka becanda-candain saya, gitu. Enggak lah (bayar endorse ratusan juta ke Syahrini), edan. Bangkrut hijab saya ha ha ha," kata Aisyahrani menambahkan.
[Baca juga: Video Pengakuan Syahrini Pernah Promosikan First Travel]
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.