Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kahitsna Beri Sentuhan "Girl Power" untuk Lagu-lagu Kahitna

Kompas.com - 06/02/2018, 19:32 WIB
Tri Susanto Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Lala Karmela akan menyuguhkan lagu-lagu populer grup musik Kahitna lewat proyek musik bernama Kahitsna.

"Kami akan menyuarakan suara para cewek-cewek nyanyi lagu Kahitna. dan, karena band (Kahitsna) ini juga cewek-cewek, jadi kayak luar biasa, girl power," ujar Lala di sela latihan di Studio ABBE, Gandaria, Jakarta Selatan, Selasa (6/2/2018).

Seperti Kahitna yang memiliki tiga vokalis, Kahitsna juga demikian. Selain Lala, ada dua nama lainnya lagi yang menjadi vokalis dalam proyek musik ini, yaitu penyanyi Mikha Tambayong dan Radhini Aprilya.

Mereka bertiga akan didukung oleh pemusik wanita, yakni Sheila Permatasaka (bas), Kartika Sebayang (perkusi), Ava Victoria (keyboard/biola), Misi Angelita Lesar (gitar), Ganbriella Miranda (piano), dan Jeane Phialsa (drum).

Kahitsna merupakan proyek musik yang dibentuk oleh Yovie Widianto dan temannya, Dino Hamid yang merupakan Managing Director Berlian Entertainment.

Baca juga : Kahitsna, Kahitna Versi Wanita

Mereka dibentuk untuk tampil dalam perhelatan musik LAFF Festival 2018 yang digelar di Jakarta Convention Centre (JCC) pada 10 Februari 2018.

Selama proses latihan bersama Kahitsna, Lala mengaku agak kagok lantaran range vokal yang berbeda. Bersama Mikha dan Radhini, Lala harus menyesuaikan suara dan aransemen musik yang dimotori oleh Ava.

Beruntung, kata Lala, Yovie memberikan keleluasaan kepada Kahitsna untuk mengeksplorasi setiap lagu yang dibawakan proyek musik ini.

"Basically lagu-lagu Kahitna kami sudah suka banget dan biasa mendengar lagu itu. Kami juga temenan, Mbak Ava buat musiknya bagus banget. Kami mah tinggal menyanyikan saja, hapalin lirik, done," ucap dia.

"Kalau Kahitna kayaknya ada di salah satu fase kehidupan kita yang related sama lagunya. Jadi happy banget untuk ada di proyek ini," timpal Radhini.

Baca juga : Mikha Tambayong Bangga Diajak Ikut Kahitsna

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com