Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Istri Pecah Ketuban, Lee Jeong Hoon Panik dan Ngomel

Kompas.com - 07/05/2018, 20:13 WIB
Tri Susanto Setiawan,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sempat terjadi percekcokan saat istri pembawa acara Lee Jeong Hoon, Moa Aeim, akan menjalani proses persalinan di Rumah Sakit Ibu dan Anak (RSIA) Brawijaya, Jakarta Selatan, pada 5 Mei 2018.

Lee mengatakan, percekcokan antara ia dan istrinya terjadi sepanjang perjalanan ke rumah sakit. Lee kaget lantaran prediksi dokter salah mengenai waktu kelahiran sang istri.

"Pas lahirannya memang maju 5 hari. Gimana saya enggak ngambek, kami check up ke doter bilang ini itu bagus, air ketubannya aman. Tiba-tiba tanggal 4 (Mei 2018) pukul 19.00 setelah check up ketubannya pecah. Istri bilang jangan negative thingking, dia ngomel-ngomel (ke Lee)," ujar Lee dalam jumpa pers di RSIA Brawijaya, Senin (7/5/2018).

[Baca juga : Istri Lee Jeong Hoon Melahirkan]

Moa pun meledek Lee yang terlalu panik. Menurut Moa, saat usia kandungan menginjak usia melahirkan, air ketuban bisa pecah kapan pun.

"Bapaknya kan yang ngambek. Tapi, kan air ketuban bisa pecah kapan saja," ujar Moa.

"Ya aku kan percaya dokter, aku pikir aman, ternyata diri saya salah. Ternyata wanita selalu benar," ujar Lee.

Moa melahirkan melalui proses bedah caesar. Lee dan Moa memberi nama bayi berjenis kelamin perempuan itu, Kimora Hazel Amber Lee. Kimora lahir dengan berat badan 2,5 kilogram dan panjang 45 centimeter.

[Baca juga : Anak-anak Lee Jeong Hoon Trauma Naik Mobil]

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com