Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jailangkung 2 Bikin Hannah Al Rashid Lebih Kelam

Kompas.com - 06/06/2018, 20:56 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Hannah Al Rashid mengalami perubahan dalam film Jalilangkung 2. Karakter Angel yang ia mainkan menjadi lebih kelam dibanding film pertamanya.

"Di film pertama Angel bereaksi dengan segala hal aneh yang menimpa keluarganya, tiba-tiba bapaknya punya kehidupan lain," kata Hannah saat berkunjung ke Gedung Kompas Gramedia, Jalan Palmerah Barat, Jakarta, Rabu (6/6/2018).

"Kalau di film kedua, tanpa spoiler, Angel menjadi lebih dark. Salah satu tantangannya tidak terlalu ekspresif," ujarnya lagi.

Namun Hannah menolak menjelaskan hal yang membuat karakternya berubah menjadi kelam. Menurut Hannah itu merupakan inti cerita Jailangkung 2 arahan sutradara Jose Poernomo dan Rizal Mantovani.

"(Mau tahu) alasannya... harus nonton he he he," ucap Hannah seraya tersenyum.

Ia menambahkan, yang pasti menghidupkan tokoh Angel yang tanpa ekspresi serta kelam bukan hal yang mudah.

"Salah satu tantangan buat gue adalah justru menjadi agak dark, daripada ekspos reaksi. Tapi makin menutup diri dan yah berdiam aja," kata Hannah.

Selain Hannah, film Jailangkung 2 juga dibintangi oleh Amanda Rawles, Jefri Nichol, Lukman Sardi, Gabriella Quinlyn, Naufal Samudra, Dania Michell, dan Deddy Soetomo.

Film ini dijadwalkan akan mulai diputar di gedung-gedung bioskop dalam negeri 15 Juni 2018, tepatnya pada momen lebaran tahun ini.

Baca juga: Hannah Al Rashid: Paling Menyedihkan, Orang Malah Salahkan Via Vallen

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com