JAKARTA, KOMPAS.com - Stephanie Pricilla Indarto atau Stefi "JKT48" memiliki dua barang yang wajib dan tak boleh ketinggalan ketika bepergian.
Barang itu pun akan ia boyong ke Jepang pada 17 September 2018 untuk mengikuti program pertukaran pelajar dan member dengan AKB48 selama satu bulan.
"Barang yang wajib dibawa itu catokan dan makeup sih he-he-he," ujar Stefi dalam konferensi pers di fX Lifestyle Sudirman, Jakarta Selatan, Kamis (13/9/2018).
Baca juga: 5 Kegiatan Seru Menanti Stefi JKT48 di Jepang
Ia merasa perlu membawa peralatan rias wajah karena kulitnya tak seputih para member AKB48. Sementara menurut dia, makeup yang baik adalah yang bisa menyesuaikan dengan warna kulit.
"Karena makeup mereka beda kan sama sini, aku kan enggak seputih kulit mereka, jadi aku pasti bakal pakai makeup ku sendiri sih ke sana," kata perempuan kelahiran 19 November 2000 itu.
Untuk urusan makanan, Stefi merasa tak akan ada masalah. Ia tak perlu membawa makanan khas Indonesia ke Jepang.
"Aku enggak suka pedes, jadi enggak akan bawa sambal. Aku suka makanan Jepang sih, jadi enggak masalah. Paling aku bawa jajanan kaya ciki-ciki (snack) gitu, pasti kan engggak ada di sana he-he-he ujar Stefi.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.