Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sambil Menangis, Ruben Onsu Ceritakan Vila Miliknya yang Disatroni Perampok

Kompas.com - 18/12/2018, 19:09 WIB
Dian Reinis Kumampung,
Irfan Maullana

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Sembari menangis pembawa acara Ruben Onsu mengatakan bahwa vila miliknya disatroni perampok pada Senin (17/12/2018).

"Aku baru dengar kabar dari pagi di vila aku kerampokan juga. Apa ya, di akhir tahun ini Tuhan lagi kasih hadiah indah sih, jadi saya masih bersyukur tidak ada korban jiwa sih," ungkap Ruben sambil terisak saat ditemui di Gedung Trans TV, Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (18/12/2018).

Ruben melanjutkan, peristiwa perampokan itu terjadi bersamaan dengan pelemparan batu di kediamannya di kawasan Rempoa, Tangerang Selatan. Pelemparan batu oleh orang tak dikenal itu terjadi pukul 23.25 WIB.

Bersama batu yang dilemparkan, pelaku juga mengirimkan pesan bernada ancaman. Saat ini kejadian tersebut sudah dilaporkan Ruben ke Polsek Pesanggrahan, Jakarta Selatan.

Baca juga: Ruben Onsu Sedang Bekerja Saat Rumahnya Dilempar Batu

"Ini waktu yang bersamaan, yang benar-benar saya tuh yang mereka merusak barang, mereka ambil barang itu ya karena saya juga uangnya hasil jerih payah saya capek dan saya memang enggak ada barang-barang berharga lagi," kata Ruben.

Beberapa barang pun hilang diambil perampok dari vila milik Ruben.

"Yang diambil hanya elektronik-elektronik aja gitu, tapi cara dia ngebobol jendela vila saya itu kan apa ya. Saya pun kalau di Insta Story juga cuma sawah doang enggak ada secara detail gambar-gambar gitu. Jadi ketika dikasih kabar sama orang sama adiknya Wendah kalau vila kerampokan jadi saya juga jadi capek ya," ungkap Ruben Lagi.

Dengan air mata berlinang, Ruben mengaku berat menghadapi cobaan yang bertubi-tubi.

"Duh yang ini belum selesai dan yang ini malah ada lagi gitu. Ini belum selesai, ini ada lagi gitu," ujar Ruben sambil kembali menangis.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com