Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Sutradara soal Munculnya Fatimah dalam Film Pancaran Sinar Petromaks

Kompas.com - 22/01/2019, 20:08 WIB
Ira Gita Natalia Sembiring,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sutradara film Pancaran Sinar Petromax: Gaya Mahasiswa, Hilman Mutasi menjelaskan, film yang digarapnya itu diadaptasi dari cerita film Manis-Manis Sombong yang rilis di tahun 80-an.

Selain itu, Hilman juga mencoba memasukkan tokoh ikonik dalam karya-karya OM PSP (Orkes Moral Pancaran Sinar Petromaks) yaitu Fatimah.

Hal itu dikatakan Hilman saat berkunjung ke redaksi Kompas.com, di Menara Kompas, Palmerah Selatan, Jakarta Pusat, Selasa (22/1/2019).

"Basic ceritanya dari Manis-Manis Sombong, cuma kita intepretasi ulang dari premisnya, dari story-nya, karena kita mau coba memasukan unsur-unsur PSP," kata Hilman.

 "Yang saya coba tanya apa sih yang kamu kenal dari PSP? Mereka keingetnya tuh lagu "Gaya Mahasiswa" sama "Fatimah". Oh Fatimeh penting nih," imbuhnya.

Fatimah juga merupakan salah satu judul lagu popular yang dibawakan grup musik yang digawangi oleh Ade Anwar (gendang I, vokal), Monos (gitar, vokal), Omen (okulele, vokal) , Rizali Indrakesumah (mandolin, vokal), Dindin (tamborin), Aditya (gendang II), Andra Ramadan Muluk (marakas), dan James R Lapian itu.

Baca juga: Ada Warkop DKI Dibalik Muculnya Film Pancaran Sinar Petromaks

Menurut Hilman, sosok Fatimah belum pernah diceritakan sebelumnya. Itulah yang akan menjadi suguhan yang berbeda dari film Pancaran Sinar Petromax: Gaya Mahasiswa.

"Akhirnya di dalam cerita ini yang berkaitan dengan Manis-Manis Sombong adalah nama karkater itu," ujar Hilman.

"Di cerita sebelumnya ,belum pernah ada yang menceritakan Fatimah. Nah itu yang membedakannya," lanjutnya.

Sementara itu, pemeran Fatimah jatuh kepada penyanyi Aura Kasih.

Film produksi Falcon Pictures ini juga turut dibintangi oleh deretan nama komika Uus, Adjis Doaibu, Abdurrahim Arsyad, Boris Bokir, Wira Setianagara David John Schaap, Dimas Danang, dan Imam Darto.

Film Pancaran Sinar Petromaks: Gaya Mahasiswa dijadwalkan akan tayang pada 31 Januari 2019 mendatang.

Baca juga: Pancaran Sinar Petromaks: Gaya Mahasiswa Sajikan OM PSP Versi Milenial

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau