Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Duo Presenter Danang - Darto Dituntut Kuasai Gitar dan Selo

Kompas.com - 28/01/2019, 10:39 WIB
Ira Gita Natalia Sembiring,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Duo pembawa acara, Dimas Danang dan Imam Darto, dituntut untuk bisa bermain alat musik saat berperan sebagai personel OM PSP (Orkes Moral Pancaran Sinar Petromaks).

Danang memainkan karakter James (pemain selo) dan Darto sebagai Monos (pemain gitar). Karena itu mereka berusaha berlajar bermain gitar dan selo.

"Memang diminta sama Mas Hilman (sutradara) dituntut main musik, makanya yang dilakuin sama kami berdua adalah ngulik. Tuh Mas Darto berusaha keras untuk main gitar," ucap Danang saat diwawancarai dalam gala premier film PSP: Gaya Mahasiswa di Lotte Shopping Avenue, Jakarta Selatan, baru-baru ini.

"Tapi tidak berhasil," timpal Darto.

"Berhasillah itu melodi dan lain-lain termasuk gitu, jadi memang nguliknya sampai segitunya," lanjutnya Danang lagi.

Baca juga: Untuk OM PSP: Danang Belajar Selo, Darto Naikkan Emosi

Jika Darto harus berurusan dengan gitar, maka Danang lain lagi. Meski sudah pernah memainkan beberapa alat musik, Danang tetap belajar untuk bisa bermain selo.

"Ternyata dia (karakter James) main selo, selo keroncong, terus ya gue harus main selo keroncong supaya meyakinkan," ujar Danang.

"Kalau gue memang dulu main (musik). Nah, kalau workshop sebenarnya lebih ke workshop vokal. Gua pernah nyetem empat alat musik, alhamdulillah. Sementara selo, gue belum kestem, jadi belajar lagi juga," tambahnya.

Film PSP: Gaya Mahasiswa dijadwalkan akan tayang pada 31 Januari 2019 mendatang.

Baca juga: OM PSP: Kami Angkat Martabat Dangdut di Kalangan Anak Muda

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com