Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ismail Basbeth Uji Achmad Megantara untuk Perankan Taufiq Kiemas

Kompas.com - 01/02/2019, 20:23 WIB
Tri Susanto Setiawan,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Semua pemain film biographical pictures berjudul Taufiq: Lelaki yang Menantang Badai harus melalui proses casting untuk mendapatkan peran.

Untuk bintang utama yang akhirnya diperankan oleh Achmad Megantara (22), sutradara Ismail Basbeth bahkan harus mengujinya melalui sebuah workshop.

"Apakah dia benar-benar pemain film atau seleb tok. Pengalaman dia apa sebelumnya," kata Ismail dalam jumpa pers di Senayan City, Jakarta Pusat, Jumat (1/2/2019).

Ismail mengakui bahwa tidak mengetahui sosok Megantara sebelumnya, termasuk rekam jejaknya di industri film.

Baca juga: Achmad Megantara Nikmati Kerja Sama Bareng Putri Marino dalam Terima Kasih Cinta

Sebagai informasi, Megantara memulai debut filmnya pada 2018 dengan bermain film EL dan 13: The Haunted.

Setelah menjalani proses workshop kurang dari dua bulan, Ismail menilai bahwa semua pemain tertib saat menjalankan ritme dalam workshop yang dilakukanya.

"Akhirnya kami, saya sutradara, dan pemain sama-sama butuh. Mereka ada di film ini karena usaha mereka. Kenapa Megantara yang dipilih? Karena dia punya bakat itu. Kami lihat ini kayaknya Taufiq," kata Ismail.

Film Taufiq: Lelaki yang Menantang Badai yang digarap rumah produksi MAX Pictures bekerja sama dengan Royal Pictures dan Matta Cinema itu mengangkat kisah perjuangan politisi mendiang Taufiq Kiemas.

Selain diperankan oleh Megantara, film ini juga diperankan oleh Aghniny Haque, Brandon Salim, Ben Kasyafani, Imelda Therinne, Ray Sahetapy, dan pemain lainnya.

Rencananya film ini akan tayang di layar bioskop Tanah Air pada 14 Maret 2019.

Baca juga: Ismail Basbeth Pastikan Taufiq Bukan Film Propaganda

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com