Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dekat Ungkap Alasan Album Numbers Berbahasa Inggris

Kompas.com - 26/02/2019, 20:32 WIB
Tri Susanto Setiawan,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Grup musik Dekat menggunakan lirik bahasa Inggris dalam lagu-lagunya di album mini Numbers yang rilis pada 2018 lalu.

Berbeda dari dua album mini yang pernah dirilis sebelumnya, yakni Lahir Kembali (2014) dan Meranggas (2016), yang menggunakan lirik berbahasa Indonesia.

Hal itu diceritakan oleh salah satu personel Dekat, Mohammed Kamga, dalam program musik Selebrasi yang disiarkan secara live streaming di laman Facebook Kompas.com dari Studio 1 Menara Kompas, Palmerah Selatan, Jakarta Pusat, Selasa (26/2/2019).

Kamga mengungkapkan alasan Dekat menggunakan lirik berbahasa Inggris dalam album mini terbarunya tersebut.

"Kami 2016 main di Singapura. Tapi, yang menonton bukan orang Singapura, banyak orang dari mana-mana. Jadi 2x1 jam ke mereka kami main pakai lagu bahasa Indonesia dan mereka connect, kami temui koneksi," kata Kamga.

Baca juga: Tata Lebih Bebas Bereksperesi bersama Dekat

Namun, Kamga dan dua rekannya, Tahir "Tata" Hadiwijoyo dan Chevrina Anayang, merasa kurang puas atas respon mereka. Seluruh personel Dekat ingin memberikan suatu hal lebih kepada penikmat musiknya.

"Kami senang menemukan koneksi dalam bentuk musik, tapi akan lebih seru lagi kalau dalam bentuk lirik. Akhirnya kami harus punya lagu bahasa Inggris," kata Kamga.

"Waktu mini album perdana keluar bahasa Indonesia. Waktu Numbers keluar keren dan bagus, tapi (ada yang bilang) please dong jangan lupain lirik bahasa Indonesia. 'Kami tungguin lirik-lirik nakal bahasa Indonesia,'" timpal Tata.

Beberapa nomor lagu album Numbers adalah "20", "Money", "John Cena", "Friends".

Baca juga: Dekat Awali Selebrasi dengan Friends

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com