Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Abadikan Momen Nikita Mirzani Melahirkan, Ruben Onsu Akui Keluarkan Banyak Uang

Kompas.com - 29/04/2019, 20:30 WIB
Andika Aditia,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Presenter Ruben Onsu berkesempatan untuk mewawancarai presenter Nikita Mirzani melalui MOP Channel miliknya, pada Minggu (28/4/2019) pagi.

Channel YouTube milik Ruben tersebut juga mendokumentasikan prosesi Nikita melahirkan anak ketiganya.

Menurut Ruben selaku pemilik channel, ia harus mengeluarkan kocek yang bisa dibilang tak sedikit untuk dapat izin mendokumentasikan momen tersebut.

"Ya fantastik lah (bayaranya) untuk (wawancarai) Nikita Mirzani, dan dia worth it kok untuk mendapatkan itu," ungkap Ruben saat ditemui usai memandu sebuah acara stasiun televisi swasta di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Senin (29/4/2019).

Baca juga: Penyebab Nikita Mirzani Menangis Saat Lahirkan Anak Ketiga

Menurut Ruben, bayaran tersebut merupakan bentuk profesionalisme dirinya dalam membuat konten berorientasi bisnis, yang ia beri nama "Cuap Cuap Spesial" tersebut.

"Ya itu kan profesional semua. Saya juga kalau pakai jasa orang profesional semuanya," ucap Ruben.

Namun, suami Sarwendah ini enggan membeberkan secara pasti berapa nominal yang harus ia rogoh dari koceknya atas konten tersebut.

"Lumayan pokoknya," ujarnya.

Nikita melahirkan anak ketiganya berjenis kelamin laki-laki pada Minggu (29/4/2019). Bayi tersebut lahir dengan berat 2,3 kg panjang 46 cm.

Hingga kini Nikita belum mengumumkan nama putra dari pernikahannya dengan pengusaha Dipo Latief tersebut.

Baca juga: Ruben Onsu Ungkap Alasan Nikita Mirzani Melahirkan Pagi Hari

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau