KOMPAS.com - Nama aktor Keanu Reeves kembali menjadi perbincangan hangat. Ia bahkan sampai dipuji sebagai "Raja" setelah pengguna Twitter membeberkan sifat-sifat menawan si bintang film John Wick itu.
Baru-baru ini, sekelompok warganet menemukan sejumlah foto Reeves yang berpose dengan beberapa perempuan tanpa menyentuh punggung mereka.
Penggemar pertama yang menunjukkannya adalah Kemoy Lindsay yang menuliskan twit bahwa Keanu Reeves tampaknya tidak mau mengambil risiko.
Kolase foto yang beredar menampilkan Reeves berpose bersama Dolly Parton dan beberapa penggemar perempuan.
Twit itu menyebar dan menghasilkan lebih dari 384.000 'like' sejauh ini. Seorang penggemar me-retweet itu dan menyebut Reeves sebagai "Raja".
"Aku mendukung raja yang terhormat, (aku) mencintaimu, Keanu," tulisnya.
Penggemar lain mengatakan bahwa Reeves tidak takut dengan kampanye #MeToo, namun hanya ingin bersikap sopan.
"Ini bukan tentang tidak mau mengambil risiko. Ini tentang tentang bersikap hormat, itulah kualitas Keanu," tulis pengguna Twitter merespons postingan Kemoy Lindsay.
Baca juga: Yayan Ruhian Berulang Kali Peringatkan Cecep A Rahman Sebelum Dibanting Keanu Reeves
Lol Keanu ain’t taking no chances. ???????? pic.twitter.com/nnfIOZKbT1
— Kemoy Lindsay (@KemziLinzi) June 9, 2019
“Dia sopan. Memang itu yang seharusnya dilakukan kecuali jika kau tahu perempuan itu tidak keberatan disentuh. Keanu harusnya menginspirasi kita semua,” tulis warganet yang lain.
Twit viral tersebut dipicu oleh penulis SBNation, James Dator, yang menceritakan pengalamannya dengan Reeves pada 2001 ketika Dator berusia 16 tahun dan bekerja di sebuah bioskop di Sydney, Australia.
Menurut Dator, Reeves kala itu sedang berada di kota untuk mengerjakan seri film Matrix dan mampir untuk menonton film Johnny Depp berjudul From Hell.
“Saya melakukan apa yang dilakukan anak berusia 16 tahun yang masuk akal dan mengatakan kepadanya bahwa saya ingin memberinya diskon karyawan saya. Ini berarti dia perlu menandatangani lembar diskonku sehingga saya bisa memiliki tanda tangannya," kata Dator.
Namun, Reeves menolak dan mengatakan bahwa ia tidak bekerja di bioskop itu.
"Dia kelihatannya bingung dengan tawaranku," kenang Dator.
Dator kemudian menulis bahwa Reeves menghampirinya lagi dan melakukan hal di luar dugaan.
"'Aku sadar kau mungkin menginginkan tanda tanganku. Jadi aku menandatangani ini'. Dia memberiku struk dari sebuah kios yang dia tandatangani di bagian belakang. Dia kemudian dengan santai melemparkan kerucut es krim ke tempat sampah dan melihat filmnya," tulis Dator.
"Reeves membeli es krim yang tidak dia inginkan, hanya untuk mendapatkan kertas struk sehingga dia bisa membubuhkan tanda tangannya untuk idiot berusia 16 tahun," tambahnya.
Baca juga: Keanu Reeves Mengaku Naksir Sandra Bullock Saat Bintangi Speed
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.