JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Nagita Slavina memboyong putranya Rafathar ke Singapura saat listrik padam di kawasan Jakarta dan sekitarnya pada Minggu (4/8/2019).
Namun, padamnya listrik nampaknya bukan menjadi alasan Nagita bersama Rafathar pergi ke Singapura. Dalam vlog berjudul "JAKARTA MATI LAMPU, JANJIAN SEKELUARGA KE SINGAPORE!!!" di akun YouTube Rans Entertainment, istri Raffi Ahmad itu menjelaskan alasannya ke Singapura.
"Kita lagi di Singapur berdua sama Rafathar karena papa (Raffi Ahmad) lagi ke Klaten, terus kebetulan Caca lagi di sini, mama di sini karena ada keluargaku yang sakit, sekalian nengokin juga," ujar Nagita dalam videonya seperti dikutip Kompas.com, Selasa (6/8/2019).
Baca juga: Listrik Padam, Sharena Delon Panik ke Hotel demi Selamatkan ASI Perah
Dalam video tersebut, Nagita sedang berada di dalam mobil dan memangku Rafathar. Nagita menceritakan, ia terbang ke Singapura pukul 06.00.
Artinya, saat itu ia dan Rafathar juga tidak merasakan dampak listrik padam. Sebab, listrik padam di Jakarta dan sekitarnya terjadi pada Minggu siang.
"Kita mau ke hotel. Ini sekarang jam 9.00-10.00, masih pagi banget. Tadi kita pesawatnya tuh jam 6.00 pagi," jelas Nagita.
Meski demikian, pergi ke Singapura hari itu nampaknya menjadi keputusan yang tepat bagi Nagita sehingga tak perlu merasakan dampak listrik padam lebih dari 6 jam.
Setelah video tersebut diunggah ke YouTube Rans Entertainment, nama Rafathar mendadak menjadi trending topic di Twitter.
Baca juga: Listrik Padam, Bisnis Ruben Onsu Alami Kerugian
Sebelumnya, Jabodetabek dan sebagian Jawa Barat serta Jawa Tengah mengalami mati listrik lebih dari enam jam.
Bahkan, hingga Senin pagi, masih ada sejumlah wilayah yang belum teraliri listrik secara normal.
Minggu sore, Executive Vice President Corporate Communication & CSR PLN I Made Suprateka mengatakan pemadaman listrik ini terjadi karena gangguan pada sistem transmisi.
Sejumlah selebritas yang terkena dampak listrik padam ini pun menceritakan keluh kesahnya. Ada yang khawatir ASI perah di kulkas akan rusak hingga terpaksa mengungsi ke hotel agar bisa mandi.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.