JAKARTA, KOMPAS.com - Ajang pencarian bakat Indonesian Idol kembali digelar. Kali ini lima juri dihadirkan demi mencari bakat terbaik Indonesia di bidang tarik suara.
Mereka adalah Maia Estianty, Bunga Citra Lestari (BCL), Ari Lasso, Judika, dan yang terbaru Anang Hermansyah.
"Juri-juri ini yang mewakili mata kita dan mendampingi perjalanan idol ini. Juri-juri ini yang harusnya berhasil menemukan kandidat di dunia entertainment," kata Director Programming & Acquisition RCTI Dini Putri dalam jumpa pers di MNC Studios, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Senin (16/9/2019).
Baca juga: Berawal dari Indonesian Idol Junior, Baila Fauri Debut dengan Eye 2 Eye
Ari Lasso sebagai salah satu juri mengungkapkan bagaimana perbedaan formasi juri setelah masuknya Anang Hermansyah.
"Ini memang cuma ada satu perubahan, tetapi efeknya sangat besar. Efeknya menular ke empat juri lain. Memang ternyata beliau (Anang) ini layak untuk dipertahankan dan dipanggil lagi sebagai juri. Anang salah satu juri terbaik," ujar Ari Lasso.
Sementara itu, Anang sendiri kali ini mengaku lebih serius setelah hiatus selama satu musim.
Baca juga: Sambut Indonesian Idol X, Brisia Jodie: Orang Pasti Kepo...
"Idol selalu menghasilkan dan kita percaya semua. Idol sangat serius dan aku tetap yakin dengan Idol. Tim Idol benar melahirkan seorang idola lagi yang aku bilang bisa membuktikan bahwa Idol jadi tempat terbaik di Indonesia," ucap Anang.
Brisia Jodie antusias...
Menurut Jodie yang merupakan jebolan Indonesian Idol musim ke-9, acara tersebut secara otomatis akan membuat dia kembali diingat dan terlibat.
"Seru karena Idol-nya mau keluar, orang pasti kepoin (cari tahu soal) Idol yang musim kemarin. Aku juga beberapa kali bakal ikut gabung dalam acara mereka sebagai alumni," ujar Jodie saat ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Rabu (17/7/2019).
Baca juga: Yuka Tamada Mengaku Dipaksa Adiknya Ikut Indonesian Idol
Jodie mengatakan, tak akan khawatir atas kehadiran para penyanyi baru yang bakal dilahirkan Indonesian Idol tahun ini.
Ia tak merasa terganggu dengan eksistensi penyanyi yang lain selama ini.
"Ya sih (akan lahir penyanyi baru), tapi semua sudah ada rezekinya masing-masing, jadi aku enggak pernah takut dan aku orangnya enggak bersaing sih," ucap Jodie.
Baca juga: Penyanyi Jebolan Indonesian Idol, JR, Ditangkap karena Kasus Narkoba
Indonesian Idol X telah menjaring talenta di 20 kota di seluruh Indonesia yakni Yogyakarta, Medan, Surabaya, Bandung, dan Jakarta.
Kemudian Banjarmasin, Makassar, Manado, Ambon, Kupang, Bali, Pekanbaru, Padang, Palembang, Flores, Semarang, Malang, Purwokerto, Cirebon, dan Sukabumi.
Selain lima juri utama, Indonesian Idol X juga menyebarkan para agen khusus yang bertugas mencari kandidat idola.
Para agen khusus itu adalah Rizky Febian, Marcell, Bams, Citra Scholastika, Nowela, Abdul dan Marion.
Baca juga: Yuka Tamada Mengaku Dipaksa Adiknya Ikut Indonesian Idol
Tayangan audisi Indonesian Idol mulai tayang di RCTI setiap Senin dan Selasa mulai 7 Oktober 2019 pukul 21.00.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.