Hanung, yang diwawancara di Mapolda Metro Jaya usai menjalani pemeriksaan atas laporannya mengenai Didik, mengatakan bahwa untuk profile picture akun aslinya di Facebook ia memajang foto dirinya berdua istrinya, artis peran Zaskia Adya Mecca.
"Kalau di Facebook saya itu fotonya dengan Zaskia. Cuma satu itu saja akun Facebook saya," ujar Hanung, Kamis (24/7/2014).
Sementara itu, untuk akun resminya tersebut Hanung menggunakan nama Hanung Bramantyo Anugroho.
Meski begitu, Hanung mengakui, memang banyak akun serupa yang mengatasnamakan dirinya.
"Jadi, kalau dicari nama Hanung Bramantyo itu memang banyak akun yang sama," ujar Hanung lagi.
Sementara itu, kata Hanung, Didik memasang foto yang berbeda dari Hanung dan menggunakan nama Hanung Bramantyo.
"Kalau di akun pelaku itu foto saya sendiri tapi dari samping dan di background wall-nya itu ada saya bareng temen-temen saya, ada (sutradara-sutradara) Joko Anwar dan Upi di situ," terang Hanung.
Diberitakan sebelumnya, Hanung melaporkan Didik ke polisi dengan tuduhan pencemaran nama baik. Dengan mengatasnamakan Hanung, Didik mengiming-imingi calon korbannya dengan kesempatan ikut casting untuk main film. Didik juga dinilai merugikan sebab ia memeras korbannya untuk membayar uang jutaan rupiah kepadanya dan, bahkan, memerkosa salah satu korbannya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.