Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Marcella Zalianty: Saya Suka Sekali Makan

Kompas.com - 23/10/2014, 19:02 WIB
JAKARTA, KOMPAS.com - ”Bagi saya, makan itu hiburan. Makanya, saya suka sekali makan. Kalau ke luar kota, pasti saya sibuk wisata kuliner,” kata artis film yang kini menjadi produser Marcella Zalianty (34) kala berkunjung ke Kantor Redaksi Kompas di Jakarta, Rabu (22/10/2014).

Sebagai produser, dia tengah mempromosikan film terbarunya yang terinspirasi dari lagu karya Yovie Widianto, "Mantan Terindah". Menurut rencana, film tersebut akan tayang di bioskop mulai 5 November mendatang.

”Dulu, suami saya, Ananda Mikola, suka melihat saya makan apa saja. Dia takjub karena perempuan yang dia kenal biasanya makan sedikit dan selalu memilih apa yang dia makan. Namun, sekarang, kalau lihat saya makan, dia selalu ribut agar saya jangan makan terlalu banyak, ha-ha,” ujar Marcella.

Salah satu masakan mudah yang dia suka adalah mi instan rebus dengan taoge dan banyak irisan cabai rawit. ”Waktu kecil, tiap kali susah makan, saya pasti jadi semangat makan jika diberi nasi plus sambal terasi pedas. Pokoknya saya suka banget makanan pedas,” ujar ibu dua anak ini.

Marcella bercerita, di rumahnya selalu ada jus cabai yang dibuat dari cabai, air jeruk, dan sedikit cuka. ”Jus cabai ini cocok dimakan dengan apa saja, nasi, mi, bihun, makanan berkuah, sampai camilan. Warnanya oranye dan rasanya sedap banget,” kata Marcella. (TIA)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com