Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lukman Sardi: Layanan VOD Bisa Tumbuhkan Minat Menonton Film

Kompas.com - 02/06/2016, 19:48 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Lukman Sardi menilai, layanan video on-demand (VOD) alias rental video digital dapat meningkatkan ketertarikan masyarakat untuk menonton film, terutama untuk yang karya-karya lokal.

"Ini bisa menumbuhkan minat terhadap film lokal," kata Lukman dalam konferensi pers peluncuran aplikasi video on-demand Catchplay di XXI Djakarta Theatre, Jakarta Pusat, Kamis (2/6/2016).

Menurut dia, berdasarkan data yang ada, Indonesia baru memiliki 1.000 layar bioskop yang lebih banyak tersedia di kota-kota besar. Di sisi lain, ada sekitar 250 juta penduduk Indonesia yang harus dijangkau bioskop.

Dengan adanya layanan menonton online tersebut, masyarakat yang wilayahnya belum terjangkau bioskop, juga punya kesempatan menyaksikan film terbaru tanpa menunggu lama hingga diputar di layar kaca.

"Ini bisa mendorong minat orang-orang yang tadinya dia enggak bisa nonton, terutama untuk film-film Indonesia, mereka bisa nonton," katanya.

Rental video digital pun diklaim Lukman cocok untuk pergerakan masyarakat modern yang punya mobilitas tinggi.

"Di zaman sekarang demand orang terhadap entertainment cukup tinggi. Sekarang juga pergerakannya cukup cepat. Ini (layanan VOD) memenuhi kebutuhan itu," ucap Lukman.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com