JAKARTA,KOMPAS.com - Aktor Reza Rahadian dan aktris Adinia Wirasti bermain bersama dalam film Critical Eleven. Mereka berperan sebagai sepasang suami istri.
Reza mengatakan bahwa ia tidak merasa kesulitan dalam membangun chemistry dengan pemeran Karmen dalam Ada Apa Dengan Cinta? itu. Pasalnya, Reza dan Asti sebelumnya pernah dipertemukan dalam film Kapan Kawin? dan Jakarta Maghrib.
"Jadi caranya (membangun chemistry) itu sebenernya berusaha untuk saling membuka. Tetapi karena ini bukan pertama kalinya buat kita bedua juga, jadi enggak begitu susah," kata Reza saat jumpa pers peluncuran film Critical Eleven di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, Jumat (5/5/2017).
Senada dengan pernyataan Reza, Asti mengatakan bahwa keintiman di antara mereka mengalir begitu saja.
"Jadi sebenernya dari base pertemuan Ale dan Anya yang segitu cute-nya, membangun cemistry sama Reza ya ngalir aja. Terutama di dalam bukunya aja chemistry di antara karakternya udah kuat banget," ucap Asti.
Bahkan saat melakukan adegan yang mempertontonkan kemesraan mereka, keduanya mengaku bekerja secara profesional untuk membuat cerita yang realistis.
"Itu sebenarnya kami adalah aktor dan aktris profesional yang memang barus punya tanggung jawab terhadap cerita yang diterima. Keintiman dari suami istri itu apa cuma pegangan tangan aja?" ungkap Asti.
"Ale dan Anya itu pasangan yang ekspresif banget, romantis banget, terutama Ale," lanjutnya.
"Saya sama Asti udah komitmen bahwa kami ingin memberikan satu tampilan yang realistis," tambah Reza.
Critical Eleven sendiri merupakan istilah dalam dunia penerbangan yang artinya 11 menit paling kritis di dalam pesawat. Sebelas menit itu terbagi antara lain tiga menit setelah take off dan delapan menit sebelum landing.
Secara statistik, 80 persen kecelakaan pesawat umumnya terjadi dalam rentang waktu sebelas menit itu.
Tentunya dalam film ini istilah critical eleven diadaptasi untuk menggambarkan tiga menit kesan pertama yang terbentuk di antara Ale dan Anya, lalu delapan menit sebelum mereka berpisah.
Film yang berdurasi 135 menit itu juga menyuguhkan konflik yang terjadi dalam sebuah pernikahan. Bagaimana Ale dan Anya harus menghadapi sebuah kehilangan yang mempertaruhkan kesetiaan mereka.
Selain Reza dan Asti, film yang disutradarai oleh Robert Ronny dan Monti Tiwa itu juga menggandeng Slamet Rahardjo, Widyawati, Revalina S Temat, Hamis Daud, Astrid Tiar, Refal Hadi dan masih banyak lagi.
Film tersebut akan menghiasi bioskop di seluruh Indonesia pada 10 Mei 2017 mendatang.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.