JAKARTA, KOMPAS.com - Artis musik Ed Sheeran akan menyambangi Indonesia pada 9 November 2017 di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Tangerang, Banten, pukul 21.00 WIB.
Mulai hari ini, Senin (12/6/2017), tiket konser tersebut sudah bisa didapatkan di website id.bookmyshow.com, mulai pukul 11.00 WIB.
Menurut pantauan Kompas.com di media sosial Twitter, banyak penggemar yang protes karena tidak berhasil mendapatkan tiket pelantun "Shape of You" tersebut.
Hal ini dikarenakan adanya sistem antrean tiket yang membludak. Kompas.com sempat mencoba untuk membuka laman tersebut sekitar pukul 11.30 WIB dan sudah ada lebih dari 31.000 antrean pembeli tiket. Padahal, loket baru dibuka 30 menit yang lalu.
[Baca juga: Berburu Tiket Konser Ed Sheeran di Jakarta]
Meski banyak yang mengeluhkan tidak mendapatkan tiket, ada salah satu penggemar yang rupanya berhasil mendapatkan tiket.
Patric Batubara dari Jakarta mengutarakan, bahwa ia sempat kesulitan mendapatkan tiket tersebut.
"Cukup sulit sih. Untungnya saya berhasil dapat, meski tidak sesuai target. Mengapa sulit? Masalah koneksi internet dan akses website," ujar Patric saat dihubungi Kompas.com via pesan sigkat pada Senin (12/6/2017).
Selanjutnya, Patric menjelaskan lebih lanjut bagaimana ia bisa mendapatkan tiket tersebut.
"Sebenarnya, syarat dan proses pembelian tiket sudah sangat jelas dan tercantum di web. Saya sudah antre dari beberapa jam sebelum pembukaan tiket dengan menggunakan tiga perangkat, yakni PV kantor, laptop, dan handphone," ucapnya.
"Proses berjalan lancar saat antre yang hingga ribuan. Hanya saja, entah kenapa tampilan website di ketiga perangkat saya semuanya ke-refresh sendiri dan menunjukkan tanda error," lanjutnya.
[Baca juga: Ini Daftar Harga Tiket Konser Ed Sheeran di Jakarta]
Lantaran panik, ia pun bertanya kepada teman-teman lain yang juga sedang berburu tiket konser sahabat baik Taylor Swift itu.
Rupanya, teman-temannya yang lain juga mengalami masalah yang sama saat sedang mencoba booking tiket.
"Alhasil, saya pun hanya bisa me-refresh web sambil berharap bisa masuk ke laman pembelian. Sekalinya masuk, website kembali error dan proses pembelian kembali gagal. Gusar, saya pun menyerah.
"Untungnya, teman saya berhasil menyelesaikan proses ini dan mendapatkan tiket Silver. Meskipun target meleset (tadinya mengincar Festival B), paling tidak saya akhirnya akan bisa menonton tanpa harus menyesal seperti para Sheerios yang lain," pungkasnya.
Menurt Marketing Communication Manager BookMyShow Indonesia, Dyah, tiket Ed Sheeran masih bisa didapatkan hingga berita ini diturunkan. Tiket Sheeran belum sold out.
[Baca juga: Untuk Klip Video Baru, Ed Sheeran Lakukan Pengambilan Gambar Sendiri]
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.