Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sempat Rasakan Hal Mistis, Nicky Tirta Cuek

Kompas.com - 05/09/2017, 19:10 WIB
Sintia Astarina

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Nicky Tirta ternyata sempat merasakan hal-hal mistis saat berada di lokasi pengambilan gambar film horor Petak Umpet Minako.

Ada tiga lokasi shooting yang dipakai, yakni gedung CTC, gedung PFN, juga sebuah gereja di Jakarta Pusat.

"Mungkin kerasa mistisnya pas shooting. Saya juga sedikit bisa ngerasain, tapi enggak mau memperdalam," kata Nicky ketika berbincang dengan wartawan di di XXI Plaza Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (5/9/2017).

"Kalau ada sesuatu, berusaha cuek aja. Enggak mau tahu dan enggak mau memperdalam. Saya memang suka main film horor. Udah bilang sama Billy (sutradara Billy Christian), kalau besok mau bikin film horor, mau gabung. Sekarang lagi suka main di film," imbuhnya.

[Baca juga: Sutradara Petak Umpet Minako Lakukan Riset ke Kolektor Boneka Berhantu]

 

Saat shooting Petak Umpet Minako, Nicky berujar bahwa mereka memamg tidak menggunakan boneka itchimatsu yang asli.

"Kami pakai dumy-nya, karena kami mau mencegah hal-hal yang enggak diinginkan kalau pakelai boneka aslinya. Tim produksi juga ambil keputusan itu," ujar pria yang hobi masak ini.

Billy Christian sang sutradara pun sepakat akan hal tersebut. "Honestly gue takut dia (boneka itchimatsu Minako) dibawa ke lokasi shooting. Jadi gue takut, pemain juga takut. Itu kan pengaruhi performance mereka. Jangan deh, jangan dibawa ke lokasi shooting," ujar Billy.

[Baca juga: Ario Astungkoro Gagal Lihat Penampakan di Petak Umpet Minako]

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com