Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dion Wiyoko Pilih Tinggal di Apartemen setelah Menikah

Kompas.com - 20/09/2017, 13:39 WIB
Tri Susanto Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Dion Wiyoko mengungkapkan bahwa ia lebih memilih apartemen sebagai tempat tinggalnya setelah menikah dengan Fiona Anthony.

"(Tempat tinggal) sudah ada. Di apartemen," ujar Dion saat dijumpai di Toko buku Kinokuniya Plaza Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (19/9/2017).

Dion memilih apartemen di kawasan Kemang, Jakarta Selatan. Lokasinya cukup strategis, apalagi mobilitas kerjanya yang cukup tinggi.

"Gua cukup lama tinggal di Jakarta. Sebelumnya di Serpong lalu pindah ke Jakarta dan awalnya indekos. Gua lihat lokasi, gua lihat lokasi yang strategis," kata dia.

Dia sebenarnya tidak berkeberatan memiliki rumah di pinggiran Jakarta. Namun karena kemacetan lalu lintas, Dion lebih memilih di apartemen.

[Baca juga: Penggemar Minta Foto Bareng, Dion Wiyoko Sempat Risih]

"Gua capek macet-macetan berjam-jam. Makan waktu. Makanya gua cari yang harganya sesuai dan efektif, ya apartemen," kata dia.

Fiona, kata Dion, juga tidak memasalahkan tinggal di apartemen. Sebab Fiona sudah terbiasa semenjak masih tinggal di Singapura.

[Baca juga: Dion Wiyoko: Masa Kecil Saya Kurang Bahagia]

Dion menggelar pernikahan dengan Fiona di Bali pada 1 September 2017 kemarin. Ia mengatakan hanya kalangan keluarga dan teman dekat yang menghadiri.

"Acaranya intimate, tamunya cuma 115 orang. Memang dari awal impian acara pernikahan saya sama istri enggak mau yang ratusan dan ribuan. Penginnya orang yang datang ke sana merayakan, ngobrol, dan bahagialah," ujarnya.

[Baca juga: Dion Wiyoko: Ini Gara-gara Lambe Turah]

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau