Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fade2Black: Bondan Prakoso adalah Bagian dari Perjalanan Kami

Kompas.com - 29/11/2017, 21:42 WIB
Ira Gita Natalia Sembiring

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com- Salah satu personel grup musik rap Fade2Black, Ardaninggar Nazir atau Ari mengatakan, Bondan Prakoso adalah bagian dari perjalanan karier mereka.

"Kami enggak bisa lepasin sejarah ya, karena itu pasti akan tertulis, terekam, teringat, tapi ya (Bondan) it's a part of our journey," kata Ari saat jumpa pers peluncuran album perdana mereka bertajuk "Tabik!" di Texas Chicken, Cikini, Jakarta Pusat, Rabu (29/11/2017).

Ari menuturkan, meski perpisahan di antara Fade2Black dengan Bondan meninggalkan luka, mereka harus tetap melangkah maju dan menjadikan hal tersebut bagian dari sejarah perjalanan musik grup yang dihuni Tito, Eza, Ari dan Coki itu.

"Sebagai standar manusia namanya perpisahan pasti meninggalkan luka, jadi namanya hidup kan enggak ada yang kebelakang, kami harus maju ke depan, that's a part of our journey jadi ya dibilang move on susah ya," tutur Ari.

[Baca juga : Tabik!, Salam dari Fade2Black untuk Industri Musik Indonesia ]

Tito menegaskan, Fade2Black dan Bondan tengah mengejar mimpi masing-masing. Keduanya juga masih menjalin komunikasi yang baik.

"Sebenernya enggak ada yang harus di move on ah, jadi bisa dibilang Bondan lagi ngejar mimpinya, Fade2Black lagi ngejar mimpinya. Jadi sebenarnya kami pisah ranjang dulu. Kami masih conect, kami masih respect," ucap Tito.

Bahkan Tito menyebutkan, Bondan adalah guru yang banyak membantu dirinya dan kawan-kawan bermusik.

"Seorang Bondan Prakoso itu guru, jadi kami banyak banget dibantu sama seorang Bondan. Dia dari kecil udah punya 11 album, buat gua dia musisi yang gila, dia living legend yang luar biasa," imbuhnya.

[Baca juga : Fade2Black Gandeng Produser Hip-hop asal Yogyakarta ]

Tak hanya itu, Tito menambahkan, saat pecah kongsi, Bondan tetap menawarkan diri untuk membantu Fade2Black meramu musik.

"Bondan tuh waktu pisah, waktu kami memutuskan untuk vakum "If you need anything, kontak gua, untuk segala bantuan apapun tentang musik", karena kendala kami itu bikin musiknya, selama ini seorang Bondan yang jenius, dia yang bikin (musik)," tambah Tito.

Fade2Black jyga menyebut nama Bondan Prakoso pada lagu ke-10 mereka bertajuk "Tabik", lagu tersebut merupakan ucapan terimakasih mereka dalam bentuk lagu.

"Di track yang kesepuluh ini ada yang beda juga, judulnya "Tabik" jadi ini bentuk thanks to, kalau biasa ditulis, ini disebutkan dan ada nama Bondan juga ditulis," tutup Tito.

[Baca juga : Bondan Prakoso Kecantol Jalur Musik Indie]

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com