Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hujan Peluru di Poster Terbaru Deadpool 2

Kompas.com - 07/02/2018, 14:47 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Penulis

LOS ANGELES, KOMPAS.com - Film Deadpool 2 baru-baru ini merilis sebuah poster baru. Namun, bukan Deadpool namanya jika tak "nyeleneh".

Sesuai ciri khasnya, Deadpool kembali menampilkan sebuah parodi dan kali ini posternya terinspirasi dari film Flashdance (1983).

Poster Deadpool 2IMDb Poster Deadpool 2
Terlihat aktor Ryan Reynolds berkostum Deadpool melengkungkan badan sambil berpegangan di sebuah kursi. Dari atasnya, peluru berjatuhan menimpa tubuh Deadpool. Sang pahlawan beropeng itu pun bermandikan peluru.

Konsep yang sama persis dengan poster Flashdance. Hanya saja, film Flashdance menggunakan aktris Jennifer Beals sebagai model dan yang menimpanya adalah tumpahan air dari atas

Reynolds bahkan mengunggah poster itu di Twitter dan menulis tagline dari film Flashdance: "Take your passion. And make it happen."

Sebelumnya, poster Deadpool 2 mengambil tema Thanksgiving yang terinspirasi dari lukisan Norman Rockwell berjudul Freedom from Want.

Baca juga : Penampakan Josh Brolin dengan Kostum Cable dalam Deadpool 2

Deadpool 2 bercerita tentang Ryan Reynolds kembali memerakan Wade Wilson, tentara bayaran yang juga dikenal sebagai Deadpool. Kali ini, ia akan bergabung dengan Josh Brolin yang berperan sebagai Cable.

Deadpool 2 arahan sutradara David Leitch dijadwalkan tayang perdana di bioskop pada 18 Mei 2018.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com