Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Di Karpet Merah Oscar, Pemeran W'Kabi Akui Dinasihati Bintang Black Panther

Kompas.com - 05/03/2018, 09:06 WIB
Kistyarini

Editor

Sumber People

KOMPAS.com - Untuk kali pertama bintang film Black Panther, Daniel Kaluuya, masuk nominasi Piala Oscar.

Ia menjadi salah satu nomine untuk kategori Aktor Terbaik berkat aktingnya dalam film Get Out.

Bukan hanya itu yang membuat Kaluuya bergembira. Film Black Panther masih merajai box office dunia, bahkan digadang-gadang menjadi salah satu film terlaris sepanjang masa.

Saat berjalan di karpet merah Academy Awards ke-90 di Hollywood, California, Minggu (4/3/2018), pemeran W'Kabi dalam Black Panther itu mengaku tidak percaya dengan pencapaian besar yang ia raih sepanjang tahun ini.

"Saya mengalami perasaan baru yang belum pernah saya rasakan. Saya bahkan tidak bisa menyebutnya," kata Kaluuya kepada People di karpet merah.

"Jadi saya berbicara dengan Chad  - menemui Chadwick Boseman. Saya seperti 'apa ini? Dia dia bilang "saya tahu, sobat, perasaan yang menyenangkan. Itu artinya kamu sudah siap. Nikmati saja," kata Kaluuya menirukan ucapan pemeran Black Panther itu.

Kaluuya mengaku tidak menyangka bakal meraih sukses sebesar itu dalam waktu bersamaan.

Baca juga : Tiga Sineas Hollywood yang Pernah Menolak Piala Oscar

"Saya hanya berkarya dan menunggu hasilnya," kata bintang berusia 29 tahun itu.

Pada kesempatan itu, Kaluuya dimintai tanggapan tentang orang-orang yang ingin pindah ke Wakanda, negeri fiksi di kisah Black Panther.

"Ada visa. saya tidak tahu seberapa murah hati mereka, tetapi bisa diusahakan," jawab Kaluuya dengan kelakar.

Baca juga : Chadwick Boseman Menyapa ala Black Panther di Karpet Merah Oscar

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber People
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com