SURABAYA, KOMPAS.com - Vokalis bersuara emas Dira Sugandi, berhasil memukau para penonton konser Hitman: David Foster & Friends di Dyandra Convention Center, Surabaya, Kamis (22/3/2018).
Ia mendapat tantangan khusus dari komposer ternama itu untuk menyanyikan lagu-lagu bernada tinggi yang dipopulerkan oleh whitney Houston dan Celine Dion.
Sebagai pembuka Dira membawakan medley dari album soundtrack film The Bodyguard, yakni “I Will Always Love You” dan “I Have Nothing”.
Foster kemudian memberi tantangan yang lebih berat, yakni lagu “All by Myself” yang dipopulerkan Celine Dion.
[Baca juga : Gelar Konser di Surabaya, David Foster Sebut Indonesia Punya Penyanyi Luar Biasa ]
Foster menceritakan pengalamannya dengan Dion soal lagu itu. “Saya membuat Celin marah gara-gara lagu itu,” ujar Foster.
Menurut pria asal Kanada itu, ia meminta Dion merekam lagu itu berkali-kali. Ternyata ia justru mengambil rekaman pertama.
“Anda bisa baca ceritanya di biografi Celine Dion,” katanya.
[Baca juga : Ketika David Foster Kepo soal Cita-cita Tiga Penyanyi Indonesia ]
Ternyata Dira berhasil memenuhi tantangan Foster dengan mulus. Ia bisa mencapai nada-nada tinggi “All by Myself”.
“Kamu berhasil,” puji Foster berkali-kali.
Setelah menyanyikan lagu itu, Dira berjalan meninggalkan panggung.
“Dira, kembali. Kamu belum selesai,” panggil Foster.
Dira kemudian mengajak penonton bergoyang dengan lagu “I’m Every Woman”.
Lagu rancak itu sebelumnya dibawakan oleh Chaka Khan, kemudian dinyanyikan mendiang Whitney Houston dalam album soundtrack film The Bodyguard.
Konser Hitman: David Foster & Friends menghadirkan Dira Sugandi, Yura Yunita, Sandhy Sondoro, Anggun, dan Brian McKnight.
[Baca juga : Yura Yunita Paksa David Foster Nyanyikan Lagu Cinta dan Rahasia ]
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.