ABU DHABI, KOMPAS.com -- Ibu Negara Korea Selatan, Kim Jung Sook, memberi hadiah berupa album-album boyband K-pop Bangtan Boys atau BTS, yang sudah ditandatangani oleh para member BTS, kepada sejumlah siswa di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, pada Minggu (25/3/2018) waktu setempat.
Kim Jung Sook berada di Abu Dhabi untuk menemani suaminya, Presiden Korea Selatan, Moon Jae In, melakukan kunjungan kenegaraan selama tiga hari.
Pada Minggu itu Kim Jung Sook bertemu dengan sejumlah murid yang belajar bahasa Korea di salah satu pusat kebudayaan Korea di Abu Dhabi, King Sejong Institute Foundation.
Baca juga: BTS Raih Penghargaan Bintang Musik Dunia Favorit di Kids Choice Awards
Kim Jung Sook bersama para siswa itu mengunjungi sebuah souk atau pasar tradisional Arab di Abu Dhabi. Di situ mereka berbincang-bincang dengan menggunakan bahasa Korea dan menikmati minuman teh.
Kim Jung Sook terkesan akan kemampuan para siswa itu dalam berbahasa Korea. Kebanyakan dari mereka memiliki kemampuan tingkat menengah.
Ia pun bertanya kepada mereka, "Bagaimana kalian bisa begitu baik berbahasa Korea?"
Para murid lantas menjawab bahwa mereka mulai belajar bahasa Korea setelah tertarik akan budaya Korea, termasuk makanan Korea dan K-pop.
Baca juga: Dalam 24 Jam, Mixtape J-Hope BTS Rajai iTunes di 63 Negara
Sebelum mereka mengucap salam perpisahan, Kim Jung Sook memberi para murid itu hadiah berupa album-album BTS lengkap dengan tanda tangan para member boyband tersebut.
Hal itu berlanjut dengan obrolan mengenai artis-artis K-pop kesukaan para siswa itu.
Para murid tersebut berterima kasih kepada Kim Jung Sook untuk hadiah itu danberjanji untuk bertemu lagi di Korea suatu hari nanti.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.