LOS ANGELES, KOMPAS.com -- Film Avengers: Infinity War mencatat sejarah dengan pendapatan box office global 630 juta dollar AS (Rp 8,75 triliun) pada minggu pertama penayangannya, menurut perkiraan perusahaan pemantau industri film Exhibitor Relations.
Angka tersebut belum termasuk pendapatan box office dari gedung-gedung bioskop di China, yang belum menayangkan film jagoan super terbaru dari Marvel Studios ini.
Jika perkiraan ini dipastikan, Infinity War akan melampaui rekor film The Fate of The Furious, yang meraup 542 juta dollar AS pada minggu pertama penayangannya pada 2017.
Baca juga: Hari Ke-2 Pemutaran Film Avengers: Infinity War, Cinema XXI Jual 1.000 Tiket
Infinity War agaknya juga mencetak rekor domestik, meraup 250 juta dollar AS di AS pada minggu pertama penayangannya.
Angka resminya akan keluar pada Senin (30/4/2018) waktu setempat, tetapi pendapatan tersebut akan melampaui pendapatan film Star Wars: The Force Awakens, yang meraup 248 juta dollar AS pada 2015.
Baca juga: Film Avengers: Infinity War Pecahkan Rekor Box Office di AS
Infinity War, yang disutradarai oleh Joe dan Anthony Russo bersaudara dan dibuat dengan anggaran 300 juta-400 juta dollar AS.
Film ini menceritakan usaha para jagoan super Marvel melawan penjahat ruang angkasa, Thanos.
Baca juga: Trailer Avengers: Infinity War, Thanos Bikin Kekacauan di Muka Bumi
Jajaran aktor dan aktris ternama, antara lain Robert Downey Jr, Scarlett Johansson, Benedict Cumberbatch, Chadwick Boseman, dan Christ Pratt, membintangi sekuel ini.
Avengers: Infinity War dirilis 10 tahun setelah Iron Man, yang memulai serangkaian film jagoan super ternama.
Film pertama Avengers dirilis pada 2012. Film tersebut mencatat rekor tayang perdana bagi film-film Marvel dengan meraup 207,4 juta dollar AS di AS.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.