JAKARTA, KOMPAS.com -- Tiga artis peran menjadi para pemain utama film baru berjudul DOA: Cari Jodoh. Mereka adalah Fedi Nuril, Pandji Pragiwaksono, dan Dwi Sasono.
Fedi berperan sebagai Doyok, Pandji sebagai Otoy, dan Dwi sebagai Ali Oncom.
DOA merupakan singkatan dari Doyok, Otoy, dan Ali Oncom.
Baca juga: Demi Garasi, Fedi Nuril Istirahat Berakting
Hal itu diterangkan oleh Manoj Punjabi, Produser Eksekutif MD Pictures, pada akun Instagram-nya, @manojpunjabimd, yang dikutip oleh Kompas.com pada Senin (14/5/2018).
"Official Teaser Poster #DOA: #CariJodoh, COMING SOON 2018! #FediNuril sebagai #Doyok #PandjiPragiwaksono sebagai #Otoy #DwiSasono sebagai #AliOncom," tulis Manoj.
Pada akun Instagram resmi MD Pictures, @mdpictures_official, ada sebuah foto yang memperlihatkan karakter ketiga pemain tersebut.
Baca juga: Pandji Pragiwaksono Garap Film Action Comedy
Fedi Nuril, sebagai Doyok, terlihat mengenakan pakaian Jawa dengan ciri khas blangkonnya. Giginya tampak cuma dua.
Keterangan untuk foto itu menyebut bahwa Doyok sedang berupaya mencari jodoh.
Pandji Pragiwaksono, sebagai Otoy, lebih bergaya masa kini dengan rambut berjambul. Otoy disebut sedang mencari pekerjaan.
Baca juga: Dwi Sasono Sudah Bergabung di Lokasi Shooting Wiro Sableng 212
Satu lagi, Dwi Sasono, sebagai Ali Oncom, menjadi tempat para jomblo berkonsultasi.
Film DOA: Cari Jodoh merupakan karya sutradara Anggy Umbara.
Film tersebut dijadwalkan akan dirilis pada 2018, tetapi belum disebut tanggal dan bulannya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.