JAKARTA, KOMPAS.com - Sutradara Timo Tjahjanto menyebut The Night Comes For Us sebagai hidangan film action atau laga dari Indonesia.
The Night Comes For Us diputar pada platfom video Netflix sejak 19 Oktober 2018 kemarin. Film produksi XYZ Films dan Screenplay Infinite Films tersebut membidik penonton internasional.
"Gua bilang ini hidangan film action dari Indonesia. Bukan berarti penontonnya eksklusif Indonesia doang. Film ini gua bikin untuk penonton internasional, bukan untuk Indonesia saja," ujar Timo saat berbincang dengan Kompas.com di Pippo Senayan City, Jakarta Pusat, Kamis (1/11/2018).
Baca juga: The Night Comes For Us Sajikan Aksi Brutal dan Berdarah-darah
Setiap ingin membuat film, kata Timo, dia ingin film-film buatannya dinikmati di luar negeri selain ini adalah film buatan sineas Indonesia.
Film action, kata Timo, akan menjadi pewarna di antara genre-genre film Indonesia yang saat ini kurang bervariasi.
"Yang pengin gua bawa adalah fakta bahwa kita kurang variasi di genre film. Gua selalu kritis terhadap produser-produser di Indonesia yang berkutat di genre-genre itu doang," ucap dia.
Baca juga: Pujian Bertubi-tubi untuk Penampilan Julie Estelle dalam The The Night Comes for Us
Membuat sebuah film, kata Timo, tentu harus disukai oleh penonton. Ia tidak mau sembarangan menggarap proyek layar lebar.
Timo mengaku selalu memantau media sosial untuk mengetahui apakah penonton filmnya menyukai karyanya atau tidak.
"Kadang-kadang harus (memantau media sosial). Film The Night Comes For Us kan enggak tayang di bioskop, kami harus lihat penonton film Indonesia menerima enggak ya film-film seperti ini," kata Timo.
"Kalau enggak, enggak ada gunanya, ngapain gua buat lagi yang kayak gini. Cuma kalau gua lihat kita mulai terbuka. Artinya di Indonesia sudah kebuka sama film-film seperti ini," lanjut dia.
Film ini mengisahkan tentang Ito (Joe Taslim), tokoh sentral dalam film ini. Ito merupakan mantan anggota gangster yang berusaha lari dari kejaran kelompok gangster lamanya.
Ito juga harus melindungi nyawa seorang gadis kecil. aksi kejar-kejaran, pertarungan laga sengit dan adegan tembak menembak mewarnai usaha Ito untuk lolos dari kejaran mantan rekan-rekannya.
Film The Night Comes for Us juga dibintangi oleh, antara lain Iko Uwais, Julie Estelle, Arifin Putra, Oka Antara, dan Rio Dewanto
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.