JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Bastian Steel mendapat semangat baru setelah turut terlibat dalam kegiatan peduli anak-anak pengidap kanker yang digelar oleh Yayasan Kasih Anak Kanker Indonesia (YKAKI).
Menurut Bastian, motivasi hidup yang dimiliki oleh anak-anak pengidap kanker sangatlah luar biasa dan patut untuk diapresiasi.
"Karena senang gitu, habis gue manggung dari sini (kegiatan peduli anak-anak penderita kanker), pulang, wah langsung semangat," ungkap Bastian saat ditemui usai kegiatan peduli anak-anak penderita kanker di kawasan Gandaria, Jakarta Selatan, Minggu (17/2/2019).
"Gue salut sama semangat mereka, sebenarnya menunjukkan betapa beruntung kita," tambahnya.
Baca juga: Bastian Steel Ingin Go International sebagai Penyanyi
Bastian mengaku interaksi yang ia jalin dengan anak-anak pengidap kanker berjalan cukup baik. Kata Bastian, bermain bersama anak-anak tersebut terasa menyenangkan.
"Sering gue main bareng apalagi sama teman-teman dari YKAKI. Mereka family dan lucu-lucu banget, maksudnya kelakuannya bikin gemas. Karena aku sering datang ke yayasannya," ucap Bastian.
Mantan personel boyband Coboi Junior ini mengatakan bahwa lantaran hal tersebut, ia menjadi keranjingan untuk terus terlibat dengan berbagai kegiatan serupa ke depannya.
"(Ini) Pertama gue ikut charity dan ketemu sama teman-teman YKAKI. Waktu gue ikut di situ, gue (jadi) tertarik ikut kegiatan yang tentang kemanusiaan, event-event tentang alam, mau support teman-teman kita yang kurang mampu," pungkasnya.
Baca juga: Dari Instagram, Bastian Steel Berkarya Bareng Produser Internasional
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.