Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Judika Ingin Tambah Momongan

Kompas.com - 07/03/2019, 21:37 WIB
Andika Aditia,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Judika Nalon Abadi Sihotang yang akrab disapa Judika (40) mengaku ingin menambah momongan setelah memiliki dua anak dari hasil pernikahannya dengan Duma Riris Silalahi.

Judika ingin suasana rumahnya bisa menjadi semakin meriah dengan kehadiran momongan baru.

"Kalau aku sih maksimal tiga tapi enggak tahu kapan tambahnya," ucap Judika saat ditemui dalam sebuah acara di kawasan Panglima Polim, Blok M, Jakarta Selatan, Kamis (7/3/2019).

Meski telah memiliki anak perempuan, Judika mengatakan bahwa ia ingin sekali kembali memiliki anak perempuan andaikata istrinya kembali hamil.

"enak tahu punya anak perempuan, gimana manjanya. Padahal kalau kita lagi capek, stress sebenarnya diminta ini itu tapi kalau enggak ada (bareng anak) sedihnya minta ampun," ujar penyanyi jebolan Indonesian Idol ini.

"Dia (Judika) happy karena anak perempuan manjanya ke dia. Makanya dia bilang mau tambah satu lagi anak perempuan," timpal Duma yang berada di samping Judika.

Baca juga: Judika Anggap Masalah Kecil di Rumah Tangganya sebagai Angin Lalu

Kendati demikian, Judika ingin rencana tersebut direalisasikan setelah kedua anaknya kini sudah cukup besar. Kata Judika, hal itu agar lebih mudah dalam mengurus anak-anaknya.

"Kalau prinsip aku sih yang penting anak-anak sudah bisa ngobrol, karena kalau enggak mengerti semua itu agak pusing. Kalau sudah mengerti kayak sekarang, Junior sudah tahu mau minta apa," tandasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau