Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Trailer Lengkap Film Live-action Aladdin Akhirnya Dirilis

Kompas.com - 12/03/2019, 21:20 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Editor

KOMPAS.com - Setelah menggoda dengan dua teaser pembuka, Disney akhirnya merilis trailer lengkap dari film live-action Aladdin pada Selasa (12/3/2019).

Video berdurasi dua menit 15 detik itu diawali aksi kejar-kejaran Aladdin (Mena Massoud) dengan beberapa orang berpakaian pengawal yang membawanya berpapasan dengan Putri Jasmine (Naomi Scott).

Gambar selanjutnya memperlihatkan Jafar (Marwan Kenzari) mengiming-imingi Aladdin kekayaan agar bisa membuat Putri Jasmine terpesona. Namun untuk itu, Aladdin harus masuk ke dalam Cave of Wonders untuk mengambil sebuah lampu ajaib.

Baca juga: Will Smith Akhirnya Tampil Biru dalam Live-action Aladdin

Naomi Scott dan Mena Massoud dalam Aladdin (2019).Disney Naomi Scott dan Mena Massoud dalam Aladdin (2019).
Di dalam gua yang seram itu, Aladdin ternyata tak hanya menemukan lampu ajaib, tetapi juga sesosok jin berwarna biru yang siap mengubahnya menjadi seorang 'pangeran'.

Salah satu bagian yang menarik adalah ketika akhirnya adegan Jasmine dan Aladdin berkeliling dengan permadani ajaib sambil menyanyikan soundtrack animasi Aladdin yang ikonik, "A Whole New World", tampil dalam wujud nyata.

Diadaptasi dari animasi klasik Aladdin pada 1992, versi live-action ini disutradarai oleh Guy Ritchie dan akan tayang di bioskop pada 24 Mei 2019.

Baca juga: Warganet Cela Penampilan Will Smith dalam Live-action Aladdin

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau