KOMPAS.com - Artis K-pop Choi Siwon mendapat dukungan dari juniornya di SM Entertainment, Sehun EXO.
Siwon, yang merupakan member Super Junior, mendapat kiriman snack truck di lokasi shooting drama terbarunya, My Fellow Citizens.
Siwon memajang fotonya berpose di depan truk yang menyiapkan camilan itu di akun Instagram-nya, @siwonchoi, pada Senin (22/4/2019).
"Sehun, terima kasih. Yuk kita bahagia. Ini sangat berarti bagiku. Aku senang sekali. Terima kasih dan aku sayang kamu, bro," tulis Siwon pada keterangan fotonya.
Banner yang dipasang di truk itu bertuliskan, "Citizens, semangat! Kak Siwon, semangat! Dari Sehun EXO".
Ia juga memberi salam kepada para artis dan tim My Fellow Citizens.
"Citizens, para aktor, staf, selamat menikmati dan bergembiralah. Dari Sehun EXO," tulis Sehun pada banner lain di truk itu.
View this post on Instagram??? ???. ????. It means a lot to me. You made my day. Thank you and Love you bro. @oohsehun
Baca juga: Sehun EXO dan Siwon Super Junior Hadiri Konser Duo Donghae dan Eunhyuk
Choi Siwon berperan sebagai seorang penipu ulung dalam drama My Fellow Citizen. Ia mengalami serangkaian kejadian tak disangka yang justru menjadikannya seorang pahlawan dan menjadi anggota parlemen.
Baca juga: Tiga Persona Choi Siwon Super Junior dalam Drama My Fellow Citizens
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.