Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ayu Ting Ting: Mati Listrik, Panas Gerah Enggak Enak

Kompas.com - 05/08/2019, 19:07 WIB
Tri Susanto Setiawan,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi dangdut Ayu Ting Ting merasakan dampak tidak enak dari listrik padam yang terjadi di wilayah DKI Jakarta dan Jawa Barat sejak Minggu (4/8/2019) hingga Senin (5/8/2019).

"Panas, gerah, enggak enak," kata Ayu di kawasan Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Senin (5/8/2019).

Ayu mengatakan bahwa listrik di rumahnya padam selama setengah hari sepanjang hari Minggu.

Ayu merasa dirugikan dengan padamnya listrik meski tidak bisa berbuat apa-apa. Putrinya, Bilqis Khumaira Razak, memprotes karena merasa gerah saat tidur.

"Dia protes. Sudah cukup satu kali aja mati listrik, jangan sampai terjadi lagi," kata Ayu.

Tidak hanya Ayu yang merasakan dampak kurang enak dari padamnya listrik, sejumlah artis juga merasakan hal yang sama.

Baca juga: Ayushita: Listrik Mati Bikin Repot

Ada artis yang menginap di hotel lantaran merasa kegerahan atau mengalami kesulitan air. Artis yang memiliki usaha pun terganggu karena tidak bisa beroperasi.

Keluh kesah juga datang dari ibu yang menyusui, tak terkecuali artis. Stok air susu ibu perah (ASIP) mereka rusak karena freezer tidak berfungsi tanpa aliran listrik.

Baca juga: Lampu Mati, Tasya Kamila Panik soal ASI Perah di Freezer-nya

Sebelumnya diberitakan PLT Direktur Utama PT PLN Sripeni Inten Cahyani menjelaskan kronologi kejadian pemadaman listrik (black out) di wilayah Jawa Barat, DKI Jakarta, dan Banten.

Inten mengatakan, pemadaman bermula pada buku 11.45.09 karena terdapat gangguan di Saluran Udara Tegangan Ekstra Tinggi (SUTET) 500 KV Ungaran-Pemalang.

Baca juga: Ruben Onsu: PLN, Listrik Mati Jangan Lama-lama

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com