JAKARTA, KOMPAS.com - Ada-ada saja tingkah putri artis Gisel Anastasia dan Gading Marten, Gempita Nora Merten atau kerap disapa Gempi.
Pagi tadi, Selasa (20/8/2019), videonya yang diunggah di akun instagram pribadi Gisel, @gisel_la menjadi perbincangan hangat warganet.
Dalam video berdurasi 4 menit dan 10 detik itu Gempi tampak berdiri di depan sebuah standing microphone.
Beberapa saat kemudian lagu berjudul "Location Unknown" yang dipopulerkan oleh Honne dimainkan.
Layaknya seorang penyanyi, Gempi mulai ikut membawakan lagu itu sambil memeragakan gerakan-gerakan tertentu.
Satu hal yang membuat gemas, Gempi tampak tak hafal seluruh lirik lagu. Namun, saat sampai pada bagian refrain, Gempi tampak bernyanyi dengan semangat.
"I gotta get back to you// gotta gotta get back to you," sebut Gempi.
"I just need to know that you're safe, given that I'm miles away// On the first flight back to your side// I don't care how long it takes, I know you'll be worth the wait// On the first flight back to your side," lanjutnya menirukan suara si penyanyi.
Baca juga: Gara-gara Gempi Viral, Lagu HONNE Location Unknown Diputar Berulang
Hingga pukul 15.05 WIB, video tersebut telah dilihat lebih dari 500.000 kali dan menuai beragam komentar menarik warganet.
"Gempita’s -almost- Full Cover “Location Unknown” by @hellohonne Tiba tiba minta direkam aja gitu nyanyi lagu ini pake standing mic mic’an," tulis Gisel dalam unggahan tersebut.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.