Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diciptakan untuk Sulli, Lagu Peach Milik IU Melejit Lagi

Kompas.com - 15/10/2019, 12:19 WIB
Editor Kistyarini

KOMPAS.com - Lagu berjudul "Peach" karya IU seolah menjadi obat kesedihan bagi para penggemar Sulli.

Sebelumnya diberitakan Sulli (25) meninggal dunia pada Senin (14/10/2019).

"Peach" yang diambil dari album IU berjudul The Spring of Twenty (2012) diputar lagi di berbagai layanan streaming musik di Korea tidak lama setelah kabar Sulli meninggal diberitakan.

Ketika album itu dirilis, IU mengaku menulis "Peach" untuk Sulli.

"Saya menulis liriknya tentang Sulli, dari sudut pandang seorang pria," kata IU ketika itu.

Satu tahun kemudian, Sulli mengatakan hal senada di acara "Radio Star" pada Agustus 2013.

"Saya dan IU menjadi pembawa acara musik. Dia bilang akan menulis lagu untukku," kata Sulli di acara yang ditayangkan di MBC itu.

Baca juga: Mengenal Sulli, Bintang Korea yang Ditemukan Meninggal di Rumahnya

"Penggemar menjuluki aku 'Peach', jadi ketika lagu itu dirilis, aku tanya ke IU soal itu. Dia membenarkan lagu itu untukku," lanjut Sulli.

"Mataku selalu tertuju pada wajah putihmu/Mengapa aku tidak bosan denganmu/Ketika kau tersenyum kepadaku, aku menjadi gila/Mengapa kau begitu cantik, baby," begitulah arti bait pertama lagu "Peach".

Menurut Sulli, lagu berisi pujian kepadanya.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman:
Sumber Soompi
Video rekomendasi
Video lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+