Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Comeback, Indra Brasco Dituntut Berdialek Jawa di Jeritan Malam

Kompas.com - 05/11/2019, 06:35 WIB
Lavenna Senjaya,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

Secara penampilan, Indra juga harus lumayan banyak berubah. Sebab, karakter Minto digambarkan sebagai pria culun yang masih berusia 30 tahun. Oleh karena itu, rambutnya harus dipotong.

“Sudah lama (tidak potong rambut). Itu benar-benar gondrong klimis gitu, ya. Pakai minyak, klimis banget gitu,” cerita Indra.

Selain itu, agar tampak lebih muda, suami Mona Ratuliu ini juga harus mengecat hitam rambutnya yang mulai memutih.

“Dicat. Jadi, memang diminta untuk lebih muda. Jadi, ya sudah, akhirnya beberapa karakter aku bangun dari penampilan juga, gitu,” terang Indra.

Baca juga: Sesak Napas Saat Syuting Jeritan Malam, Herjunot Ali Disangka Bercanda

Berbeda dengan Indra, Herjunot tidak mengubah penampilan. Untuk mendalami karakter sebagai Reza, Junot hanya berusaha menyatukan persepsi banyak pihak dalam proses syuting.

“Kalau aku sih jujur, proses pendalaman aku di sini hanya gimana caranya menyatukan persepsi antara produser sama sutradara, dia melihat karakter ini seperti apa,” ungkap Junot.

Terlebih, penulis Jeritan Malam memang enggan terlibat terlalu jauh dalam proses pembuatan film.

“Karena aku juga enggak punya kesempatan yang lebih untuk ngobrol sama penulisnya. Jadi itu, terus juga menyamakan beat. Aku harus tahu gimana Mas Indra nge-deliver karakter,” jelas Junot.

Penasaran dengan akting keduanya? Film yang juga diperankan oleh Cinta Laura dan Winky Wiryawan ini akan tayang di bioskop Indonesia pada 12 Desember 2019.

Baca juga: Hafalkan Naskah Panjang Jeritan Malam, Indra Brasco Dibantu Mona Ratuliu

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Halaman:


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com