Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mimpi Kelly Tandiono yang Akan Terwujud Tahun Ini

Kompas.com - 01/07/2016, 08:05 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com -- Model dan artis peran, Kelly Tandiono (29), akan mencoba sesuatu yang berbeda tahun ini. Jika sebagai pemain film ia lebih dikenal lewat film-film laga, kini Kelly terlibat dalam pentas teater musikal.

"Saya lagi jalan musical drama. Teater. Judulnya Khatulistiwa, it's gonna be about the national heroic," katanya usai peluncuran sebuah produk tata rias di Locanda, Jakarta Selatan, Kamis (30/6/2016).

Perempuan kelahiran Singapura ini mengakui ia sudah lama mengidamkan berakting di panggung teater.

Kelly pun tidak mau melewatkan kesempatan mewujudkan mimpinya ketika tawaran itu datang.

"Memang dari dulu banget aku pengin ikutan musical drama. Baru kesampaian dan pas banget ada production ini, makanya pengin banget," ujarnya.

Kelly juga menganggap terlibat dalam proyek teater yang bergenre musikal menjadi tantangan baru baginya.

"Film dan modeling udah. Aku pengin ngasah acting skill aku juga. Dengan teater, itu pasti bisa membuat acting skill aku lebih bagus lagi. Karena kalau di film, salah, di-cut, ulang lagi. Kalau teater enggak kan," ucapnya.

Kelly nantinya beradu akting dengan beberapa aktor kawakan, di antaranya Rio Dewanto dan Rifnu Wikana.

"Perannya sendiri saya belum dikasih tahu. Karena baru aja kemarin dikasih tahu bahwa saya ikut drama musical ini. Tahun ini (jadwal pentasnya), November. Latihan nanti setelah Lebaran," kata Kelly.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com