Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alice, Sang Penjelajah Keajaiban

Kompas.com - 07/08/2016, 18:11 WIB

Oleh: ARYO WISANGGENI G

KOMPAS - Sukses besar Alice in Wonderland membuat Walt Disney Pictures terpikat untuk menggarap sekuel film itu.

Kali ini, Disney "mendapuk" James Bobin menjadi sutradara "Alice Through the Looking Glass" dan berduet "sang veteran" penulis skenario Linda Woolverton yang piawai mengalirkan kisah petualangan terbaru Alice menjelajah keajaiban dan waktu.

Para penggemar kisah petualangan Alice Kingsleigh pastilah girang melihat adegan pembuka Alice Through the Looking Glass, yang langsung terhubung dengan adegan penutup Alice in Wonderland.

Alice dewasa (tetap diperankan Mia Wasikowska) telah menjadi kapten kapal The Wonder, dan tengah dikejar kapal para penyamun.

The Wonder tergiring menuju perairan dangkal berkarang tajam. Tentu saja Alice lolos dengan gagah, dan melayarkan The Wonder kembali ke London untuk bertemu rekanan bisnisnya, Lord Ascot.

Situasi London telah berubah selama tiga tahun pelayaran Alice. Sang kolega, Lord Ascot, telah tiada, dan seluruh kerajaan bisnisnya diwarisi oleh sang putra, Hamish Ascot (lagi-lagi diperankan Leo Bill dengan sangat menyebalkan). Sial tentunya, karena Hamish masih mendendam gara-gara Alice pernah menolak lamarannya.

Hamish ternyata telah membeli semua saham perusahaan patungan keluarga Kingsleigh dan Ascot, bahkan memaksa ibu Alice menggadaikan rumah keluarga Kingsleigh. Hamish hanya akan mengembalikan rumah keluarga Kingsleigh jika ditukar dengan kapal The Wonder.

Hamish tahu, The Wonder adalah hulu kebahagiaan dan gairah hidup Alice, dan ia ingin merampasnya. Alice yang putus asa kembali bertemu Absolem, sang kupu-kupu biru, yang lantas membawa Alice kembali ke Underland.

Di Underland, Alice menemukan Hatter Trant Hightopp alias Mad Hatter (Johnny Depp) yang ternyata tengah berduka. Mad Hatter menemukan topi pertama yang pernah dibuatnya, yang dulu pernah ia berikan kepada ayahnya, Zanik Hightopp, sehingga Mad Hatter meyakini keluarganya masih hidup.

Alice mencoba mengingatkan Mad Hatter, bahwa tidak mungkin keluarga Hightopp masih hidup, karena sanak-saudara Mad Hatter telah terbunuh dalam serangan monster Jabberwocky pada Hari Horunvendush.

"Kamu bukan Alice," bentak Mad Hatter. "Alice tidak pernah bilang 'tidak mungkin'," ujar Mad Hatter mengusir Alice.

Menjelajah waktu

Sedih melihat Mad Hatter sekarat, Alice membujuk Queen White (kembali diperankan oleh Anne Hathaway) memberi tahu cara menghidupkan kembali keluarga Hightopp. "Hanya ada satu cara, menjelajah waktu," bisik Si Ratu Putih.

Maka, di situlah seluruh ketegangan berporos- upaya menjelajah waktu demi menemukan kehidupan masa lalu keluarga Hightopp, agar Alice bisa memberi tahu naas mereka pada Hari Horunvendush.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com