Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rian "D'MASIV" Terkejut dengan Komposisi Bakal Calon Gubernur DKI

Kompas.com - 30/09/2016, 21:20 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Vokalis grup band D'MASIV, Rian Eka Pradipta, mengaku terkejut dengan komposisi bakal calon gubernur dan wakil gubernur untuk Pilkada DKI Jakarta 2017.

"Buat kami ini agak mengejutkan ya karena tiba-tiba Agus (Agus Harimurti) mencalonkan jadi gubernur," ujarnya mewakili personel D'MASIV lainnya dalam wawancara di Ecovention Ancol, Jakarta Utara, baru-baru ini.

"Sandiaga Uno kita tahu sudah ada pernyataan akan mencalonkan (sebagai gubernur). Tapi mengejutkan lagi (tiba-tiba menjadi) pendampingnya bapak Anies Baswedan," imbuh Rian.

Soal siapa yang akan mereka dukung, Rian enggan mengungkapkannya. Mereka bakal menunggu masa kampanye untuk melihat siapa calon yang pas di hati.

"Kalau memang kena di hati kami, kami mungkin bisa memilih. Tapi kami enggak mau bilang kami milih siapa, itu biarkan kami dan bilik aja yang tahu," ujar Rian.

Yang pasti, Rian dan kawan-kawan mengharapkan pemimpin yang bisa membawa Jakarta jadi lebih baik.

"Mudah-mudahan siapapun pemimpinnya bisa bikin Jakarta lebih baik. Enggak banjir lagi, enggak macet lagi, pokoknya jadi kota yang maju kayak di luar, kayak Tokyo, Singapura," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com