Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Chelsea Islan Didaulat Jadi Duta Japanese Film Festival 2016

Kompas.com - 17/11/2016, 17:31 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Chelsea Islan (21) ditunjuk untuk menjadi Duta Japanese Film Festival (JFF) 2016.

Hal ini disampaikan oleh perwakilan Kedutaan Besar Jepang untuk Indonesia, Rio Nakamura, dalam jumpa pers JFF 2016 di Cinemaxx fX Lifestyle Sudirman, Jakarta Selatan, Kamis (17/11/2016).

"Pada kesempatan ini hadir Chelsea Islan-san yang didaulat sebagai duta festival ini. Chelsea-san pernah membintangi film televisi Jepang When You Wish Upon Stars. Juga bermain sebagai atlet panahan dalam film 3 Srikandi. Olimpiade berikutnya akan diselenggarakan di Tokyo," kata Nakamura.

Chelsea menimpali, ia merasa bangga dan berterima kasih karena mendapat kepercayaan sebagai duta sebuah acara besar.

"Aku penah kerja sama dengan Japan Foundation. Jadi mereka ngajak aku jadi duta dari JFF 2016," ujarnya.

Pemain film Rudy Habibie ini mengungkapkan alasannya menerima tugas sebagai duta JFF adalah karena menurut dia hal tersebut baik untuk pertukaran budaya Indonesia-Jepang.

"Harus didukung sebagai orang indonesia karena dari sini film-film kita bisa saling bertukar, bertukar budaya lagi dan makin erat kerjasamanya," ujar Chelsea.

"Tugas aku pastinya untuk menyuarakan awareness tentang festival ini dan memperkenalkan film-film Indo di sini, sebaliknya juga. Karena ada pemain dan sutradara film Jepang juga akan hadir," tambahnya.

JFF 2016 bakal digelar di Cinemaxx fX Lifestyle Sudirman, Jakarta Pusat, pada 24 - 27 November 2016.

Sebanyak 14 film produksi Jepang berbagai genre akan meramaikan festival yang kali pertama dihelat 2015 lalu.

Tak hanya di Indonesia, JFF juga nantinya hadir di 10 negara Asia Tenggara dan Australia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com